Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

20 Soal UTS, PTS IPA Kelas 7 SMP Semester 1 Kurikulum K13, Lengkap dengan Kunci Jawaban

Inilah contoh soal dan kunci jawaban UTS, PTS IPA Kelas 7 SMP Semester 1 Kurikulum K13, soal ini digunakan untuk panduan proses belajar

Penulis: Galuh Widya Wardani
Editor: Daryono
zoom-in 20 Soal UTS, PTS IPA Kelas 7 SMP Semester 1 Kurikulum K13, Lengkap dengan Kunci Jawaban
Tribunnews.com
Contoh soal dan kunci jawaban IPA Kelas 7 SMP Semester 1 Kurikulum K13 lengkap dengan kunci jawabannya 

a. 1 cm/hari
b. 1,5 cm/hari
c. 0,5 cm/hari
d. 0,25 cm/hari

Jawaban : C

14. Apabila mengukur volume benda tidak teratur, misalnya batu, maka alat ukur yang tepat digunakan adalah ….

a. neraca lengan
b. jangka sorong
c. mistar
d. gelas ukur

Jawaban : D

15. Edo melarutkan 30 gram gula ke dalam 1.500 mL air. Konsentrasi larutan gula yang terbentuk adalah ….

a. 30 g/L
b. 20 g/L
c. 15 g/L
d. 5 g/L

Berita Rekomendasi

Jawaban : B

16. Ketika akan mengklasifikasikan ayam, burung elang, dan bebek dalam satu  kelompok, maka dasar  persamaan  ciri yang digunakan adalah ….

a. jenis makanan
b. bentuk paruh
c. sayap yang dimiliki
d. bentuk kaki

Jawaban : C

Baca juga: Soal Uji Coba Gratis Kereta Cepat Jakarta-Bandung, Tunggu Presiden Pulang Dari India

17. Sepeda motor dan mobil mempunyai ciri dapat bergerak dan mengeluarkan zat sisa, tetapi tidak dapat disebut sebagai makhluk hidup, karena ….

a. zat yang dikeluarkan merupakan sisa pembakaran mesin
b. kemampuan bergeraknya terbatas
c. kedua benda dapat dimodifikasi bentuk dan ukurannya
d. tidak memiliki keseluruhan ciri-ciri makhluk hidup

Jawaban : D

18. Lukman memasukkan seekor belalang dalam wadah yang tertutup rapat dan beberapa helai daun. Dua hari kemudian, ketika diamati ternyata belalang telah mati. Hal ini membuktikan bahwa belalang tersebut memerlukan ……

a. air bersih untuk minum
b. udara segar untuk bernapas
c. daun segar untuk makanan
d. area yang luas untuk bergerak

Jawaban : B

19. Sebongkah emas apabila dipotong terus menerus, akan menjadi bagian terkecil yang tidak dapat dibagi lagi. Bagian terkecil tersebut dinamakan ….

a. senyawa
b. campuran
c. unsur
d. padatan

Jawaban : C

20. Unsur di alam dapat dibedakan menjadi dua jenis, yaitu unsur logam dan unsur  non logam. Berikut  ini  yang termasuk kelompok unsur logam adalah ….

a. emas dan nitrogen
b. besi dan karbon
c. hidrogen dan fosfor
d. perak dan natrium

Jawaban : D

(Tribunnews.com/Galuh Widya Wardani)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas