Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

18 Contoh Soal Literasi Membaca ANBK SMP 2023 dan Kunci Jawabannya

Berikut adalah 18 contoh soal Literasi Membaca untuk ANBK SMP 2023, disertai dengan kunci jawaban.

Penulis: Widya Lisfianti
Editor: Nuryanti
zoom-in 18 Contoh Soal Literasi Membaca ANBK SMP 2023 dan Kunci Jawabannya
Kemdikbud
Putri Lopian (Kisah dari Tapanuli Tengah), salah satu contoh soal pada Literasi Membaca untuk ANBK SMP 2023. 

Jawaban: Di Kabupaten Intan Jaya, Papua

10. Apa langkah pertama masyarakat Sugapa dalam mengawetkan daging?

a. Bungkusan daging ditindih dengan batu besar agar tidak hanyut.
b. Daging yang telah dibungkus daun pandan direndam di air.
c. Daging dibungkus daun pandan yang telah dibersihkan durinya.
d. Bungkusan daging direndam di sungai selama satu minggu.

Jawaban: c

11. Serunya Permainan Tradisional Nusantara

Pernahkan kalian memainkan permainan tradisional bersama teman-teman? Apa sih permainan tradisional itu? Indonesia memiliki banyak permainan tradisional dengan beragam manfaat. Ada beberapa jenis permainan yang sama cara memainkannya, tetapi memiliki nama berbeda di beberapa daerah di Indonesia. Pasti sangat menarik mempelajari jenis permainan tradisional Indonesia. Ayo, simak infografis berikut!
Berapa jumlah permainan tradisional yang dimiliki Kabupaten Bandung dan tercatat di rekor MURI?

a. 100
b. 205
c. 1.800
d. 2.600

BERITA REKOMENDASI

Jawaban: b

Bacaan untuk nomor 12 - 15

Misi di Teluk Finlandia

Kapal pemecah es Snow bersandar dekat kapal pemecah es Steel, kakaknya, di Pos Juniper, tempat semua kapal pemecah es berlabuh. Alunan musik merdu dari radio membuat mereka terkantuk-kantuk. Kakaknya bahkan sudah tertidur lelap sambil mendengkur. Tiba-tiba saja musik terhenti dan terdengar laporan darurat di radio.

“Kabar darurat. Cuaca ekstrim akibat pemanasan global menerjang Teluk Finlandia dan sekitarnya. Beberapa pulau, batu karang dan gumuk pasir di laut di Teluk Finlandia telah membeku. Apungan es pun mulai terbentuk di laut lepas. Angin kencang telah membawanya ke jalur berlayarnya kapal. Dilaporkan suhu di Teluk Bothnia juga terus menurun memacu terbentuknya es hingga menjebak beberapa kapal yang sedang berlayar di sana. Diperkirakan cuaca ekstrem ini akan terus berlangsung sepanjang musim dingin.”

“Kak, bangun! Ada kapal yang terperangkap es,” seru Snow. Tapi Kepala kapal pemecah es, Atlas, menugaskan Castor dan Pollux. Mereka sudah berangkat untuk menolong kapal-kapal itu.

“Lagi-lagi Castor dan Pollux yang berangkat! Kenapa selalu mereka?” keluh Snow sambil membangunkan kakaknya.

“Aduh, aku lagi asyik tidur. Nanti juga kita dipanggil jika diperlukan!” Kakaknya mengomel.

“Iya tapi aku bosan. Aku enggak mau hanya jadi tontonan wisatawan,” kata Snow kesal.

Snow memeriksa kembali semua peralatannya. Baling-baling haluan depan kapal dan pendorong buritannya berputar dengan baik. Mesin-mesinnya sudah diservis. Radar dan pemancar radio yang baru sudah dipasang di anjungan menggantikan yang lama. Semua sudah siap.

Mayday! Mayday! Tiba-tiba terdengar panggilan darurat dari sebuah kapal. “Ini kapal dagang Nou Nou dari Panama. Daun kemudiku rusak dan tidak bisa dikendalikan. Aku akan terseret ke Gumuk Savin. Adakah yang bisa mendengarku?”

Sejenak semuanya terdiam. Lalu Atlas berkata, “Snow, giliranmu bertugas. Cepat tolong kapal Nou Nou!”

Snow menyalakan mesin-mesinnya dengan semangat. Lampu biru di menaranya, khas kapal pemecah es, menyala kelap kelip. Lalu ia menanggapi panggilan darurat Nou Nou.

"Kapal dagang Nou Nou, ini kapal pemecah es Finlandia Snow. Bisa mendengarku?”

“Ya, aku mendengarmu. Es mulai menekan semua sisi badan kapalku. Entah berapa lama lagi aku bisa bertahan. Lambung kapalku akan rusak jika terseret ke arah gumuk. TOLONG!” teriak kapal dagang Nou-Nou.

Untungnya, radar Snow bekerja dengan sempurna. Titik hijau di layar monitornya menunjukkan lokasi kapal Nou Nou. Mesin alat penariknya serta kabel penariknya yang setebal kaki beruang, sudah siap di buritan kapal. Snow mundur dengan hati-hati supaya alat penariknya di buritan ada di posisi yang tepat dengan haluan Nou Nou. Pengait kabel pun akhirnya terpasang. Snow menggerakkan Nou Nou dengan perlahan. Kabel penarik yang tebal berderit keras saat Snow menariknya. Kapal-kapal tersebut berbelok, pelan tapi pasti, meninggalkan gumuk itu menuju pos. Snow lelah tapi sangat puas ia bisa menolong kapal Nou Nou. Sepertinya, ia akan sangat sibuk musim dingin ini.

12. Di manakah lokasi kapal pemecah es Snow berada ketika terdengar panggilan darurat?

a. Teluk Bothnia.
b. Gumuk Savin.
c. Teluk Finlandia.
d. Pos Juniper.

Jawaban: d

13. Setelah terdengar panggilan darurat dari sebuah kapal, Snow mendapatkan giliran bertugas. Bagaimana perasaan dan sifat yang ditunjukkan Snow ketika mendapat kesempatan tugas tersebut?
Pilihlah jawaban yang benar dengan memberi tanda centang (√)!
Jawaban benar lebih dari satu.

a. Senang dan bersemangat melaksanakan misi penyelamatan.
b. Tersanjung dan bertanggung jawab untuk melakukan misi baru.
c. Yakin kesiapan dirinya, tetapi juga sedih karena pernah diabaikan dalam misi sebelumnya.
d. Peduli dengan nasib kapal dagang, tetapi ia kasihan melihat kondisi Steel, kakaknya.

Jawaban: a dan b

14. Snow bergejolak setiap ada panggilan darurat. Bagaimana pun ia tidak mau hanya menjadi tontonan wisatawan. Bagaimana perubahan emosi Snow dalam cerita?
Pilihlah jawaban yang benar dengan memberi tanda centang (√)!
Jawaban benar lebih dari satu.

a. Snow kesal dan kecewa, namun ia tetap mengecek kesiapan kapal. Akhirnya, terbayar pula usahanya. Ia senang dan puas dengan kinerjanya.
b. Snow yakin dengan kesiapan dan kekuatannya. Ia sangat berani dan mampu menolong kapal-kapal yang terjebak es. Ia pun dengan sigap dan cekatan menolong semua kapal sendirian.
c. Snow merasa kurang diperhitungkan. Meskipun begitu, ia tetap menyiapkan diri dengan cekatan. Ia pun bahagia bertugas menyelamatkan kapal dan dilaksanakan dengan baik dan penuh tanggung jawab.
d. Snow hampir putus asa. Ia merasa terabaikan dan tidak dihargai kinerjanya. Ia pun marah dan tidak memedulikan nasib kapal-kapal yang terjebak.

Jawaban: a dan c

15. Seandainya kamu menjadi Snow, manakah dari pernyataan berikut yang dapat kamu pilih untuk meningkatkan kepercayaan kepala kapal pemecah es Atlas?
Pilihlah jawaban yang benar dengan memberi tanda centang (√)!
Jawaban benar lebih dari satu.

a. Siap siaga kapanpun diperlukan dengan mengecek kondisi peralatan pemecah es.
b. Menceritakan misi penyelamatan pertama di Teluk Finlandia yang berhasil sempurna sehingga kapal selamat.
c. Terjaga terus-menerus agar tidak tertinggal misi sehingga bukan Castor dan Pollux yang diberi tugas penyelamatan.
d. Memberikan bukti bahwa selalu siap menerima tugas dengan tampilan mesin dan peralatan yang prima.

Jawaban: b, c dan d

Bacaan untuk nomor 16 - 18

AIR LAUT YANG TERPISAH

Saat sedang mandi, tiba-tiba aku ingat laut. Aku menyukai warna biru. Jenis apa pun. Setiap kali pergi ke pantai—tidak harus selalu saat hari libur—aku lama-lama memandang laut lepas yang hampir seluruhnya berwarna biru. Begitu juga dengan garis batas antara laut dengan langit, antara keduanya seolah menjadi satu. Sangat menakjubkan.

Suatu kali aku merasa beruntung menyaksikan sebuah fenomena ajaib di televisi. Tayangan itu menunjukkan sebuah batas yang memisahkan antara dua laut di Selat Gibraltar, yaitu Laut Atlantik dengan Laut Mediterania sementara mereka benar-benar hidup masing-masing dan tidak saling mencampuri satu sama lain. Bahkan batas di antara keduanya sangat jelas.

Aku membayangkan, jika manusia tidak mencampuri urusan satu sama lain, barangkali dunia ini akan damai. Tidak ada luka, rahasia, air mata, dan tentu saja tidak ada peperangan. Tapi sepertinya tidak mungkin. Seringkali perbedaan menjelma menjadi senjata paling tajam untuk saling ‘membunuh’ satu dengan yang lainnya.

16. Mengapa tokoh Aku tiba-tiba teringat laut ketika mandi?

a. Fenomena ajaib yang ia tonton membuatnya teringat akan laut.
b. Laut berwarna biru yang merupakan warna kesukaannya.
c. Ketakjubannya akan garis batas laut dengan langit.
d. Teringat saat ia pergi berlibur ke pantai.

Jawaban: b

17. Setelah melihat fenomena air tak tercampur, tokoh Aku menjadi lebih memahami bahwa ....

a. Kita semestinya peduli terhadap lingkungan
b. Segala hal memiliki makna dalam kehidupan.
c. Kita harus bijak dalam menerima perubahan alam.
d. Kelestarian alam harus selalu dijaga.

Jawaban: b

18. Mengapa gambar pada teks tersebut sudah mendukung isi cerita?
Pilihlah jawaban yang benar dengan memberi tanda centang (√)!
Jawaban benar lebih dari satu.

a. Warna air laut yang berbeda di satu tempat menganalogikan sebuah perbedaan yang terjadi bukanlah suatu alasan untuk hidup tidak saling menghargai.
b. Warna air laut yang terpisah di satu tempat menggambarkan bahwa perbedaan pendapat tidak dapat disatupadukan dalam kondisi apapun.
c. Perbedaan warna laut menggambarkan keberagaman kehidupan di dunia agar tetap damai sesuai dengan pemikiran tokoh.
d. Laut membentang yang berwarna biru menggambarkan pengetahuan seseorang yang sangat luas sehingga tidak perlu peduli dengan kehidupan orang lain.

Jawaban: a dan c

(Tribunnews.com, Widya)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas