Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Kriteria Pelamar PPPK Guru 2023, Disertai Jadwal dan Tahapan Seleksi

Simak kriteria pelamar PPPK guru 2023 disertai jadwal, tahapan seleksi, dan passing grade berdasarkan Kepmenpanrb Nomor 649/2023.

Penulis: Sri Juliati
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Kriteria Pelamar PPPK Guru 2023, Disertai Jadwal dan Tahapan Seleksi
Tribunnews/JEPRIMA
ILUSTRASI - Seorang guru mengajar siswa saat praktek di SMAN 1 Lawang Kidul, Muara Enim, Sumatra Selatan, Selasa (28/2/2023). Simak kriteria pelamar PPPK guru 2023 disertai jadwal, tahapan seleksi, dan passing grade berdasarkan Kepmenpanrb Nomor 649/2023. 

Ada dua seleksi dalam proses pendaftaran PPPK guru 2023 yaitu: seleksi administrasi dan seleksi kompetensi.

Seleksi administrasi dilakukan dengan mempertimbangkan integritas dan moralitas yang dilaksanakan dengan wawancara.

Sementara untuk seleksi kompetensi yang dilaksanakan menggunakan sistem Computer Assisted Test (CAT) oleh BKN, dibagi menjadi:

- Seleksi kompetensi teknis

- Seleksi kompetensi manajerial

- Seleksi kompetensi sosial kultural

Perlu digarisbawahi, seleksi kompetensi dan wawancara bagi pelamar prioritas menggunakan hasil seleksi PPPK guru 2021.

Berita Rekomendasi

Instansi daerah dapat melaksanakan seleksi kompetensi teknis tambahan selain CAT BKN.

Bobot nilai seleksi kompetensi teknis tambahan sebesar 30 persen dari nilai seleksi kompetensi teknis secara keseluruhan.

Seleksi kompetensi teknis, manajerial, dan sosial kultural dilaksanakan dalam durasi 120 menit, kecuali penyandang disabilitas netra dilaksanakan dalam durasi 150 menit.

Wawancara dilaksanakan dalam durasi 10 menit, kecuali bagi penyandang disabilitas netra, durasinya 15 menit.

Jumlah keseluruhan soal seleksi kompetensi dan wawancara adalah 145 soal.

Rinciannya:

- Seleksi kompetensi teknis: 90 soal

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas