Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Wamen Ketenagakerjaan Beri Pesan Inspiratif ke Anak Muda di Wisuda ke-28 USNI

Dia mengingatkan agar para mahasiswa untuk semangat meraih cita-cita besar dan jangan takut untuk bermimpi tinggi.

Penulis: Choirul Arifin
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Wamen Ketenagakerjaan Beri Pesan Inspiratif ke Anak Muda di Wisuda ke-28 USNI
Choirul Arifin/Tribunnews.com
Wakil Menteri Ketenagakerjaan Immanuel Ebenezer Gerungan di acara wisuda ke-28 Universitas Satya Negara Indonesia (USNI) di Jakarta, 2 November 2024. 

Wamen Ketenagakerjaan Beri Pesan Inspiratif ke Anak Muda di Wisuda USNI ke-28

 
Laporan Wartawan Tribunnews, Choirul Arifin


TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -  Wakil Menteri Ketenagakerjaan Immanuel Ebenezer Gerungan menyampaikan pesan inspiratif ke anak muda di acara wisuda ke-28 Universitas Satya Negara Indonesia (USNI) yang diselenggarakan baru-baru ini di Jakarta.

Dia mengingatkan agar para mahasiswa untuk semangat meraih cita-cita besar dan jangan takut untuk bermimpi tinggi.

“Saya alumni dari Universitas Satya Negara Indonesia yang hari ini duduk di Kabinet Merah-Putih Pak Prabowo-Gibran. Untuk adik-adik saya, para mahasiswa/i semangat karena kawan-kawan masih muda, punya cita-cita besar dan tentu mimpilah setinggi-tingginya, karena kita yakin bahwa masa depan yang menentukan adalah kita sendiri,” ujarnya.

Immanuel juga menyampaikan harapannya untuk anak muda menjadi pemimpin.

Dia percaya bahwa mahasiswa sebagai anak muda mampu membuat sejarahnya sendiri.

Berita Rekomendasi

Menurutnya, pemimpin lahir dari anak muda yang berani bermimpi besar, berpikir kreatif, dan tidak takut menghadapi perubahan.

“Harapannya untuk mahasiswa menjadi pemimpin. Mahasiswa itu punya cita-cita, anak muda punya cita-cita. Jadi pemimpin,” tegasnya.

Wisuda ke-28 USNI turut mengundang dua pembicara inspiratif, Cania Citta, pendiri Malaka Project, dan Melati Tedja, Putri Indonesia Pendidikan dan Kebudayaan tahun 2024. Keduanya berbagi pengalaman tentang pentingnya keterampilan, kreativitas, dan integritas dalam menciptakan dampak positif di masyarakat.

Wisuda ke-28 USNI diikuti 369 mahasiswa dari berbagai fakultas dan jurusan dan mengangkat tema "Insan USNI Siap Berkreasi, Jadi Inspirasi."

Rektor USNI, Dr. Sihar P.H. Sitorus, BSBA., M.B.A., dalam sambutannya menekankandua poin penting dari gelar sarjana yang diterima.

Pertama, wisudawan telah berhasil menuntaskan pendidikan di tengah kompetisi yang ketat, dan kedua, mereka telah mendapatkan restu untuk memasuki dunia kerja yang penuh tantangan.

Rektor juga menekankan pentingnya menjadi "independent learner", yakni pembelajar mandiri yang terus berinovasi dan beradaptasi dalam menghadapi dinamika dunia.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas