Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Selebrasi Lokal 2022

Argentina Juara Piala Dunia 2022 Jadi Satu-satunya Cara Messi Akhiri Perdebatan di Trah Allister

Keluarga Mac Allister memperdebatkan siapa yang lebih baik di Argentina antara Messi dan mendiang Maradona jelang final Piala Dunia 2022.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Argentina Juara Piala Dunia 2022 Jadi Satu-satunya Cara Messi Akhiri Perdebatan di Trah Allister
AFP/JACK GUEZ
Lionel Messi merayakan gol pertamanya dari titik penalti pada pertandingan semifinal Piala Dunia Qatar 2022 antara Argentina dan Kroasia di Stadion Lusail di Lusail, utara Doha pada 13 Desember 2022. (JACK GUEZ / AFP) 

TRIBUNNEWS.COM - Gelar juara Piala Dunia 2022 yang diraih Argentina bersama Lionel Messi menjadi satu-satunya jalan terakhir untuk mengakhiri perdebatan di keluarga Mac Allister.

Ada dua kubu di trah Mac Allister meski sama-sama mendukung Timnas Argentina di Piala Dunia 2022.

Ayah Alexis Mac Allister jelas mendukung mendiang Diego Maradona sebagai yang terbaik sepanjang sejarah Tim Tango. Namun berbeda dengan sang putra yang menempatkan Messi sebagai pesepakbola nomor 1.

Baca juga: Final Piala Dunia 2022 Argentina vs Prancis, Tim Messi Kerap Apes Saat Dipimpin Wasit Marcianiak

Gelandang Argentina Alexis Mac Allister berlari dengan bola selama pertandingan sepak bola perempat final Piala Dunia Qatar 2022 antara Belanda dan Argentina di Stadion Lusail, utara Doha, pada 9 Desember 2022. (Photo by Alberto PIZZOLI / AFP)
Gelandang Argentina Alexis Mac Allister berlari dengan bola selama pertandingan sepak bola perempat final Piala Dunia Qatar 2022 antara Belanda dan Argentina di Stadion Lusail, utara Doha, pada 9 Desember 2022. (Photo by Alberto PIZZOLI / AFP) (AFP/ALBERTO PIZZOLI)

Bintang Timnas Argentina, Alexis Mac Allister, memiliki keluarga dengan darah sepak bola yang luar biasa.

Ayahnya dulu bahkan bermain bersama Diego Maradona.

Gelandang Brighton berusia 23 tahun, Alexis Mac Allister memainkan peran kunci bagi Timnas Argentina di Piala Dunia 2022.

Permainannya yang visioner membantu Lionel Messi mencapai laga final Piala Dunia keduanya di Qatar.

BERITA REKOMENDASI

Kini tinggal selangkah lagi bagi Argentina meraih gelar ketiga di turnamen sepak bola terakbar di Bumi.

Peran Mac Allister di lini tengah sangat penting untuk mendukung pergerakan Messi untuk memenangi duel melawan Prancis pada final Piala Dunia, Minggu (18/12/2022).

Tetapi siapa sangka Alexis Mac Allister memiliki latar belakang keluarga yang unik terlihat dari nama belakangnya.

Nama belakangnya tidak terkesan berbau latin maupun Spanyol karena kakeknya berasal dari Irlandia yang merantau hingga Argentina.

Dia juga memiliki darah sepak bola dalam keluarganya.


Bahkan sang ayah yakni Carlos Mac Allister pernah bermain bersama legenda Argentina, Diego Maradona.

Ayah Alexis Mac Allister yakni Carlos, yang pernah berseragam Boca Juniors, memperkuat Argentina di Piala Dunia 1994.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klasemen
Group A
Tim
P
1
Belanda
7
2
Senegal
6
3
Ecuador
4
4
Qatar
0
Group B
Tim
P
1
Inggris
7
2
Amerika serikat
5
3
Iran
3
4
Wales
1
Group C
Tim
P
1
Argentina
6
2
Poland
4
3
Mexico
4
4
Saudi Arabia
3
Group D
Tim
P
1
Prancis
6
2
Australia
6
3
Tunisia
4
4
Denmark
1
Group E
Tim
P
1
Jepang
6
2
Spanyol
4
3
Jerman
4
4
Costa Rica
3
Group F
Tim
P
1
Morocco
7
2
Croatia
5
3
Belgia
4
4
Canada
0
Group G
Tim
P
1
Brazil
6
2
Swiss
6
3
Cameroon
4
4
Serbia
1
Group H
Tim
P
1
Portugal
6
2
Korea Selatan
4
3
Uruguay
4
4
Ghana
3
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas