Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Belum Temukan Calon Wakil, Machfud Arifin Bilang Sangat Hati-hati Mencarinya

Alih-alih menyampaikan nama, Machfud justru menjelaskan kriteria wakil wali kota yang akan mendampinginya.

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Belum Temukan Calon Wakil, Machfud Arifin Bilang Sangat Hati-hati Mencarinya
Ahmad Zaimul Haq/Surya
Bakal Calon Wali Kota Surabaya, Irjen Pol (Purn) Machfud Arifin. 

Menurut Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Golkar Jatim, Sarmuji, Machfud harus bisa transparan dalam memilih wakil wali kota. Termasuk membicarakan dengan rekan partai koalisi.

"Pada dasarnya, nanti terserah Pak Machfud dan partai koalisi. Namun, kami ingin ada kader Golkar yang juga masuk dalam pembahasan bersama rekan-rekan koalisi lainnya," katanya.

Satu di antara kader Golkar yang masuk dalam rencana koalisi tersebut adalah HM Zahrul Azhar Asumta As'ad atau yang akrab disapa Gus Hans.

Gus Hans juga menjadi satu di antara usulan Golkar Surabaya untuk posisi Calon Wali Kota Surabaya pada penjaringan sebelumnya.

Nama Gus Hans juga masuk dalam radar partai pengusung lainnya, Gerindra. Selain Gus Hans, Gerindra juga mengusulkan nama lainnya, Gamal Albinsaid. (Bobby Constantine Koloway)

Artikel ini telah tayang di surya.co.id dengan judul Belum Temukan Calon Wakil untuk Pilwali Surabaya 2020, Machfud Arifin: Bagian dari Startegi,

Berita Rekomendasi
Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas