Pengembang Properti Batam Ekspansi ke Jabodetabek
Pengembang Central Group akan melakukan ekspansi bisnis dengan membangun proyek perumahan di Jabodetabek.
Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Choirul Arifin
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Eko Sutriyanto
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Central Group, pengembang properti di Batam, akan melakukan ekspansi bisnis dengan membangun proyek perumahan di Jabodetabek dalam waktu dekat.
Pengembang ini sebelumnya sudah membangun sejumlah proyek properti di Kota Batam, antara lain Serenity Central Hillside, Central Batu Aji, The Icon Central, Central Laguna Hills, dan Central Raya Batu Aji.
"Kami optimistis bisa melakukan ekpansi bisnis keluar dari Batam dan akan membangun proyek perumahan di kawasan Jabodetabek," kata CEO Central Group, Princip Muljadi usai menerima penghargaan dua kategori di PropertyGuru Indonesia Property Awards ke-8 di Jakarta, Jumat (11/11/2022).
Dua kategori tersebut adalah Best Emerging Developer dan kategori Best Housing Development (Greater Indonesia).
Princip mengklaim, saat ini perusahaannya makin diperhitungkan oleh pengembang kawakan di Tanah Air yang sudah terjun lebih dulu lantaran mampu menjaga komitmennya atas konsep yang dikembangkan.
Grup ini merintis bisnis properti di tahun 1989 di Kota Batam. Setelah melewati perjalanan panjang, di tahun 2018 mereka menggarap dua proyek sekaligus yakni Central Raya Tiban dan Central Laguna Hills.
Baca juga: Pengembang: Tren Rumah Tapak pada Tahun Depan Lebih Atraktif Dibanding Apartemen
Tahun 2020, Central Group mendapatkan kepercayaan dari Alam Sutera Group untuk menjadi mitra afiliasi mengembangkan lahan seluas 55 hektare bernama Central Hills yang mengadopsi konsep smart integrated township pertama di Batam.
Baca juga: Bersiap Masuk Endemi, Pengembang Gencar Branding dan Promo
Tahun 2021 pengembang mulai berkolaborasi dengan perusahaan milik Tung Desem Waringin dan meluncurkan proyek out of the box.