Syahrul Resmi Melamar PAN
Incumbent Gubernur Sulsel, Syahrul Yasin Limpo resmi melamar Partai Amanat Nasional (PAN)
Editor: Hendra Gunawan
Laporan Wartawan Tribun Timur, Adin Syekhuddin
TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR - Incumbent Gubernur Sulsel, Syahrul Yasin Limpo resmi melamar Partai Amanat Nasional (PAN) Sulsel untuk kembali bergabung sebagai partai pengusungnya menghadapi Pemilihan Gubernur Sulsel 2013.
Lamaran Syahrul disampaikan resmi dalam acara tim Pilkada kabupaten/kota dan silaturahmi DPW dan DPD PAN se-Sulawesi Selatan bersama Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo di Hotel Grand Clarion Makassar, Rabu (29/2/2012) malam kemarin.
Upayanya tidak bertepuk sebelah tangan. Mayoritas DPD PAN secara spontanitas menyampaikan dukungan tertulisnya untuk mendukung Syahrul di pilgub. Hanya DPD PAN Luwu Utara yang absen dalam pertemuan "rahasia" tersebut.
Ketua Tim Pilkada DPW PAN Sulsel, Doddy Amiruddin mengatakan aspirasi mayoritas DPD mendukung Syahrul terjadi secara spontan dan termaktub dalam dukungan secara tertulis, hitam di atas putih.
Sebelum menyampaikan lamarannya kembali secara resmi ke PAN, Syahrul lebih dulu menyampaikan visi dan misinya. Syahrul juga mengungkapkan keinginannya untuk kembali bersama PAN.
"Tadi malam Pak Syahrul secara resmi melamar sebagai calon gubernur di PAN. Mayoritas DPD bahkan sudah menyampaikan dukungannya kepada Syahrul, bukan pernyataan lisan tapi ada hitam di atas putih," kata Doddy, Kamis (1/3).
Ketua Fraksi PAN di DPRD Sulsel ini mengungkapkan, dukungan dan aspirasi dari mayoritas ketua dan sekretaris DPD PAN tersebut pun sudah mendapat ketuk palu dari DPW PAN dan tidak ada yang membantahnya.
"Aspirasi dari teman-teman DPD mendukung Pak Syahrul kembali disikapi dengan ketukan palu oleh Ketua DPW PAN, dan tidak ada suara-suara keberatan apalagi membantahnya," tambah Doddy.
Langkah selanjutnya yang akan ditempuh oleh Tim Pilkada PAN Sulsel adalah menyerahkan aspirasi mayoritas Ketua dan Sekretaris DPD PAN kepada DPW untuk selanjutnya DPW mengirimkan kepada DPP untuk memutuskan.