Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Atlet Karate Jabar Dilibatkan Simulasi Pertandingan

Menjelang keberangkatan ke Riau untuk mengikuti Pekan Olahraga Nasional (PON) XVIII, atlet-atlet karate Jawa Barat yang berlaga di nomor kumite

Editor: Dewi Agustina

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Taufiq Ismail

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Menjelang keberangkatan ke Riau untuk mengikuti Pekan Olahraga Nasional (PON) XVIII, atlet-atlet karate Jawa Barat yang berlaga di nomor kumite dilibatkan dalam simulasi pertandingan.

Pelatih karate Jabar, Agus Kusnadi menuturkan, simulasi digelar agar suasana pertandingan dan kompetisi mulai dirasakan oleh atlet-atletnya. "Jadi mindset-nya sudah hari pertandingan," ucap Agus.

Karateka yang berlaga di nomor kumite terus berlatih di Bandung. Sementara untuk karateka yang turun di nomor kata mengasah kemampuannya di Bekasi.

Menurut jadwal para karateka Jabar akan berangkat ke Riau tanggal 6 September. Kontingen karate jabar diperkuat 17 atlet.

"Untuk nomor kumite latihan di sini (Bandung). Ada simulasi yang digelar Senin dan Rabu ini," kata pelatih karate Pelatda PON Jabar, Agus Kusnadi kepada wartawan di KONI Jabar.

Diperkuat 17 atlet, tim karate Jawa Barat akan menuju Riau tanggal 6 September untuk mengikuti Pekan Olahraga Nasional (PON) XVIII.

Berita Rekomendasi

Pelatih karate Jabar Agus Kusnadi mengatakan, para karateka Jabar telah siap untuk bertarung menjadi yang terbaik di PON Riau.

"Secara teknik sudah siap. Kami juga menjaga mental dan motivasi atlet agar mereka bisa tampil baik," ucap Agus.

Seperti diberitakan sebelumnya, kontingen karate Jabar yang diperkuat 17 karateka menargetkan meraih dua emas dalam pelaksanaan PON Riau. Nomor kata menjadi andalan Jabar untuk meraih emas.

Agus menuturkan target dua emas merupakan target minimal. "Harapan bisa lebih (dua emas). Insya Allah," katanya.

Baca Juga:


Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas