Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Waspadai Lada di OKU Timur Dicampur Batu Kerikil

Bagi masyarakat yang akan membeli lada di Pasar Martapura, Kabupaten OKU Timur harus berhati-hati.Pasalnya, banyak lada yang dijual bercampur batu.

zoom-in Waspadai Lada di OKU Timur Dicampur Batu Kerikil
SRIPOKU.COM/EVAN HENDRA
Harnani menunjukan lada yang dibelinya di Pasar Martapura bercampur batu kerikil yang diduga dilakukan oleh pedagang, Jumat (19/07/2013). 

Laporan Wartawan Sriwijaya Post Evan Hendra

TRIBUNNEWS.COM, OKU TIMUR - Bagi masyarakat yang akan membeli lada di Pasar Martapura, Kabupaten OKU Timur harus berhati-hati.

Pasalnya, sejumlah pedagang diduga telah mencampur lada jualannya dengan batu kerikil. Lada oplosan tersebut, nyarit tak bisa diketahui karena keriking yang dicampurkan berukuran kecil. Apalagi, warna batu kerikil dan lada hampir sama

Harnani, seorang ibu rumah tangga di Kelurahan Terukis, Jumat (19/7/2013) mengaku sempat kecewa dengan penjual lada di Pasar Martapura. Lada yang dibelinya sebanyak satu ons seharga Rp 10 ribu, dicampur dengan batu kecil.

"Awalnya saya tidak menyadarinya. Namun katika saya memasukkan lada itu kedalam blender, ternyata keras dan bersuara, ketika saya perhatikan dan ambil, ternyata batu kerikil hitam keputih-putihan yang nyaris sama dengan buah lada," katanya.

Berita Rekomendasi
Tags:
Sumber: Sriwijaya Post
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas