Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ormas Islam di Makassar Demo Tolak Miss World

Ratusan umat Muslim dari berbagai organisasi Islam di Kota Makassar, Provinsi Sulawesi Selatan, berencana demo

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Ormas Islam di Makassar Demo Tolak Miss World
Tribun Jateng/Wahyu Sulistiyawan
Tolak Miss World: Ratusan umat muslim yang tergabung dalam Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) menggelar aksi di depan Gedung Gubernuran Jateng, jalan Pahlawan, Kota Semarang, Jateng, Senin (2/9/2013). Dalam aksinya tersebut mereka menolak diselenggarakannya audisi Miss World 2013 di Indonesia. Mereka berangkapan acara tersebut merendahkan harkat dan matabat wanita sebagai ajang eksploitasi tubuh perempuan. (Tribun Jateng/Wahyu Sulistiyawan) 

TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR - Ratusan umat Muslim dari berbagai organisasi Islam di Kota Makassar, Provinsi Sulawesi
Selatan, berencana demo, Kamis (5/9/2013) hari ini.

Titik aksi di halaman gedung DPRD Sulsel, Jalan Urip Sumoharjo, Makassar. Mereka akan menyampaikan sikap menentang
pelaksanaan Miss World 2013 yang dilaksanakan di Bali.

Satu di antara organisasi yang akan demo itu adalah massa dari Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) Sulsel. Aksi ini akan
dipimpin Muhammad Ilham Al Qanuny.

Sekretaris Forum Umat Islam (FUI) Sulsel M Sirajuddin juga secara terbuka mengundang umat Muslim lainnya untuk
ikut bergabung dalam aksi menentang Miss World 2013 tersebut. Undangan Sirajuddin itu disebarkan melalui pesan
singkat elektronik (SMS).

Informasi yang diperoleh newsroom Tribun Timur (Tribunnews.com Network), para peserta Miss World 2013 telah
berdatangan dari sejumlah negara melalui Bandara Internasional Ngurah Rai, Kabupaten Badung, Provinsi Bali, sejak
Selasa (3/9/2013) lalu. Sebagian lainnya tiba kemarin dan hari ini.

Hajatan berskala internasional ini akan diikuti 130 miss dari sejumlah negara latin dan Asia. Kegiatan ini akan
dibuka secara resmi di Hotel Westin, Nusa Dua, Bali, pada Minggu (8/9/2013) nanti.

Berita Rekomendasi
Sumber: Tribun Timur
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas