Radar Bandara Adi Sucipto Jogja Mati Lagi
Gangguan pada sistem radar kembali terjadi di Bandara Adi Sucipto, Yogyakarta, Senin (16/9/2013) pagi
Editor: Dewi Agustina
Laporan Wartawan Tribun Jogja, Mona Kriesdinar
TRIBUNNEWS.COM, SLEMAN - Gangguan pada sistem radar kembali terjadi di Bandara Adi Sucipto, Yogyakarta, Senin (16/9/2013) pagi.
Menurut sumber terpercaya yang dihubungi Tribun Jogja (Tribunnews.com Network), radar yang menjadi panduan utama lalu lintas transportasi udara tersebut dikabarkan mati sejak pukul 07.00 WIB pagi tadi. Hingga tengah hari, pendaratan pesawat dilakukan secara manual melalui radio antara Air Traffic Controller (ATC) dan pilot pesawat.
Ketika hendak dikonfirmasi, Humas PT Angkasa Pura I belum memberikan tanggapan apa-apa. Panggilan telepon maupun pesan singkat, belum dijawab setidaknya hingga pukul 12.00 WIB siang ini.
Kejadian matinya radar di Bandara Adi Sucipto, Yogyakarta bukanlah kejadian yang pertama kalinya. Pada Rabu, 26 Desember 2012 lalu, radar bandara juga sempat mati. Diduga, matinya radar bandara akibat aliran listrik yang putus dan kegagalan power back up memberikan daya cadangan. Kala itu, radar sempat lumpuh selama setengah jam, sehingga pendaratan pesawat pun harus dilakukan secara manual. (Tribunjogja.com)