Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Monyet Ganas Bikin Warga Taban dan Ancol Takut Keluar Rumah

Kian ganasnya serangan kawanan kera ekor panjang semakin membuat warga sekitar takut dan merasa tidak aman

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Monyet Ganas Bikin Warga Taban dan Ancol Takut Keluar Rumah
surya/eben haezer panca

TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG -- Kian ganasnya serangan kawanan kera ekor panjang di Desa Taban dan Ancol Pasir, Jambe, Kabupaten Tangerang semakin membuat warga sekitar takut dan merasa tidak aman.

Sekretaris Camat Jambe, Syarif Usman pada Kamis (4/9/2014) siang mengatakan, sudah banyak warga yang mengeluh was-was dengan keselamatan mereka.

"Warga jadi malas dan takut keluar rumah karena ketakutan diserbu monyet. Apalagi sampai sekarang belum satu monyetpun berhasil ditangkap atau ditembak mati. Warga baru berani keluar pas malam, karena monyetnya cuma ada pagi dan siang," kata Syarif.

Syarif mengatakan, warga yang berada di dalam rumah masing-masing juga belum sepenuhnya aman dari serangan. "Soalnya kan beberapa kasus ada yang diserang di dalam rumah," kata Syarif. (Banu Adikara)

Berita Rekomendasi
Tags:
Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas