Banyak Anggota Dewan Ngutang, Kantin DPRD Makassar Tutup
Kabarnya, kantin ini ditutup karena pengelola sudah kehabisan modal gara-gara utang anggota dewan menumpuk.
Editor: Hasanudin Aco
Laporan Wartawan Tribun Timur, Ilham Arsyam
TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR - Pengelola Kantin DPRD Makassar memilih menutup tempat usahanya, Selasa (14/10/2014).
Kabarnya, kantin ini ditutup karena pengelola sudah kehabisan modal gara-gara utang anggota dewan menumpuk.
Mereka yang tercatat punya utang di antaranya Adi Rasyid Ali (Demokrat), Wahab Tahir (Golkar), Iqbal Djalil (PKS), Hasanuddin Leo (PAN), Irwan ST (PKS), Basdir (Demokrat), Susuman Halim (Demokrat), Fasruddin Rusli (PPP), dan William (PDIP).
Kantin satu-satunya di DPRD Makassar ini dalam kesehariannya hanya menyediakan menu kopi/teh dengan harga Rp 5 ribu dan Mie rebus atau goreng dengan dibawah Rp8 ribu.
Penulis: Ilham Arsyam
Berita Rekomendasi