Ganjar Pastikan Larang Tabligh Akbar ISIS
"Jika memang itu benar akan digelar, saya tidak akan mengizinkan," ujar Ganjar.
Editor: Y Gustaman
Tribun Jateng/Adi Prianggoro
Komunitas Jazz Gunung tampil di perhelatan Jazz Arupadhatu di Titik Nol Kilometer, tak jauh dari Pasar Johar, Semarang, Selasa (30/12/2014) tengah malam. Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo dan Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi turut terlibat memukul kentongan sekaligus berbaur dalam penampilan tersebut. Pertunjukan menyambut tahun baru itu akan dilanjutkan pada Rabu (31/12/2014) tengah malam hingga Kamis (1/1/2015) pagi. (Tribun Jateng/Adi Prianggoro)
Laporan Tribun Jateng, Galih P Asmoro
TRIBUNNEWS.COM, SEMARANG - Belakangan ini berkembang kabar tentang rencana digelarnya tabligh akbar Negara Islam Irak dan Suriah atau ISIS di Semarang, Jawa Tengah.
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menolak keras rencana tersebut. Ditemui Tribun Jateng, Selasa (6/1/2014), Ganjar mengetahui kabar tersebut bermula dari internet.
Di dalam pemberitaan beberapa situs online juga melampirkan pamflet yang menyebutkan tabligh akbar akan digelar pada 11 Januari mendatang.
Namun, Ganjar mengaku belum pernah melihat pamflet sejenis di jalan-jalan seperti lazimnya pamflet perhelatan akbar lainnya. "Jika memang itu benar akan digelar, saya tidak akan mengizinkan," tegasnya.
Berita Rekomendasi