Bos Bogasari Korban AirAsia Dimakamkan Hari Ini
Pria yang berdomisili di Perum Nirwana Eksekutif, Surabaya ini rencananya dimakamkan bersama dua anaknya, Nico Geovani (9) dan Justin Geovani (15
Editor: Budi Prasetyo
TRIBUNNEWS.COM.MALANG - Hermanto Tanus, salah satu bos Bogasari yang menjadi korban pesawat nahas AirAsia QZ 8501 dimakamkan di area pemakaman Sentong Raya Lawang, Minggu (11/1/2015).
Pria yang berdomisili di Perum Nirwana Eksekutif, Surabaya ini rencananya dimakamkan bersama dua anaknya, Nico Geovani (9) dan Justin Geovani (15), yang juga menjadi penumpang pesawat nahas tersebut dan sudah teridentifikasi.
Pantuan SURYA di lokasi pemakaman, petugas sudah menyiapkan tiga liang lahat yang sudah rapi dengan dinding semen.
Sebuah tenda besar dan beberapa bangku juga sudah tersedia bagi keluarga yang turut menghantar jenasah mereka ke Malang ini.
Seorang petugas pemakaman Sentong Raya membenarkan jika tiga liang lahat sisiapkan untuk pemakaman bapak - anak korban AirAsia itu.
"Ini untuk keluarga korban pesawat yang kemarin, tapi kami belum tahu kapan jadwal mereka tiba ke sini," ujar petugas yang tidak bersedia disebut namanya, Minggu.
Ia menambahkan area pemakaman itu baru dipesan setelah ada kabar penemuan jenazah korban AirAsia. Pembuatan liang lahat dan persiapan pemakaman bahkan baru disiapkan Sabtu (10/1/2015) setelah jadwal pemakaman ditentukan. (Adrianus Adhi)