Nasabah Bank Sulut Raih Hadiah Utama Panen Rejeki Bank BPD
Dari hasil undian pemenang hadiah utama sebesar Rp 500 juta diraih nasabah dari Bank Sulut
Editor: Budi Prasetyo
TRIBUNNEWS.COM.JAKARTA- Bank Pembangunan Daerah seluruh Indonesia (BPD-SI) kembali menggelar program customer rewards yang dikemas dalam paket program Panen Rejeki Bank BPD
Penarikan undian kali ini diselenggarakan oleh Bank Nagarai di Bung Hatta Bung Hatta Convention Hall, Bukittinggi, Sumatera Barat , Sabtu (14/3/2015)
Dari hasil undian pemenang hadiah utama sebesar Rp 500 juta diraih nasabah dari Bank Sulut , kemudian pemenang hadiah kedua sebesar Rp 100 juta untuk 4 orang pemenang diraih oleh dua nasabah Bank Nagari, satu Nasabah Bank Jatim, dan 1 Nasabah Bank Papua.
Seperti padaperiode sebelumnya, perhelatan Undian Nasional Tabungan Simpeda dihadiri oleh seluruh jajaran direksi BPD seluruh Indonesia , sekaligus juga digelar Seminar Nasional BPD-SI dengan tajuk “Program Transformasi BPD Menuju Regional Champion untuk Meningkatkan Daya Saing BPD dalam Menghadapi MEA”dengan narasumber dari Kemendagri dan Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Pada kesempatan yang sama Ketua Umum Asbanda yang juga Dirut Bank DKI, Eko Budiwiyono mengatakan , Tabungan Simpeda Bank Pembangunan Daerah seluruh Indonesia dari tahun ke tahunnya terus menunjukkan pertumbuhan yang sangat signifikan.
Hal ini terlihat dari hasil Penarikan Undian Simpeda Periode Ke-2 Tahun XXIV-2014 di Bengkulu, jumlah penabung hingga akhir Desember 2013 mencapai 6.905.484 penabung dengan jumlah saldo Simpeda sebesar Rp 36,36 triliun.
“Dari data Simpeda , jika dilihat dari penarikan undian Simpeda di Bengkulu sampai dengan di Bukittinggi, jumlah penabung mengalami peningkatan sebesar 5,6% atau meningkat sebanyak 386.496 penabung, sedangkan saldo Simpeda meningkat 7,54% atau naik sebesar Rp2,74 triliun.”jelas Ketua Umum Asbanda