Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Bela Korban Penggusuran, Anggota Dewan Perempuan Ditendang Lalu Diciduk Satpol PP

“Dia nggak percaya kalau saya anggota DPRD. Katanya kalau saya bukan perempuan pasti sudah dibunuh,” ungkap politisi asal Partai PDIP itu.

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Bela Korban Penggusuran, Anggota Dewan Perempuan Ditendang Lalu Diciduk Satpol PP
pdipjatim
Agustin Poliana. 

TRIBUNNEWS. COM, SURABAYA - Penertiban Pasar Tembok oleh puluhan anggota Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Surabaya berakhir pencidukan terhadap anggota DPRD Kota Surabaya.

Kejadian ini menimpa Ketua Komisi D DPRD bidang kesejahteraan masyarakat, Agustin Poliana.

Merasa mendapat perlakuan kasar dari para penegak Perda itu, Agustin Poliana wadul kepada Armuji, Ketua DPRD.

Ia mengaku bermaksud membela Pedagang Kaki Lima (PKL) yang dianggapnya mendapat perlakuan kasar saat penertiban pada Minggu 10/5/15) sore.

Setelah mendengar pengakuan Agustin, 11 temannya sesama anggota DPRD mendatangi kantor Satpol PP di Jalan Jaksa Agung Suprapto, Senin 11/5/15) siang.

Kedatangan mereka langsung disambut oleh Kepala Satpol PP Irvan Widyanto.

Kejadian bermula pada Minggu Sore (10/5/15) ketika Agustin atau Titin hendak pulang ke rumahnya.

Berita Rekomendasi

Saat melintasi Pasar Tembok, ia melihat puluhan Satpol PP sedang melakukan penertiban PKL yang meluber.

Seketika ia melihat pedagang yang mendapat perlakuan kasar dari Satpol PP.

Mengaku merasa kasihan, Titin keluar dari mobil dan menghampiri mereka.

“Jangan teralu kasar kalau menertibkan. Eh malah saya yang ditarik-tarik, dicaci dan tidak dipercaya,” ungkap politisi partai PDIP itu.

Akibat perlakuan itu, bahu kanan perempuan berambut lurus itu kini dalam kondisi memar.

Tak lama kemudian ia diciduk Satpol PP dan diperintahkan naik ke truk angkutan untuk dibawa ke markas Satpol PP di Jalan Jaksa Agung Suprapto.

“Mereka teriak, bawa masuk truk!” cetus Agustin.

Halaman
123
Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas