Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Cerianya Pelajar Asing di Palembang Ikut Meriahkan HUT RI ke-70

Walapun mereka baru pertama kali melihat dan mengikuti perlombaan, mereka mengaku sangat gembira melihat keakraban yang ada di lingkungan masyarakat.

Editor: Sugiyarto
zoom-in Cerianya Pelajar Asing di Palembang Ikut Meriahkan HUT RI ke-70
YouTube
Bule ikut lomba 

TRIBUNNEWS.COM, PALEMBANG --- Meski terlihat sedikit kaku pada awal permainan, namun mahasiswa asing yang sedang menetap di Palembang guna melakukan studi banding ini, nampak antusias saat mengikuti berbagai lomba ala 17an di kawasan Jalan Bintan Rw 04 Palembang, Minggu (23/8).

Walapun mereka baru pertama kali melihat dan mengikuti perlombaan, mereka mengaku sangat gembira melihat keakraban yang ada di lingkungan masyarakat.

Joana, salah seorang mahasiswi asal Portugal ini mengatakan, kemeriahan seperti ini merupakan pengalaman pertamanya.

"Saya senang melihat masyarakat yang tinggal disini begitu akrab, kalau di negara saya belum pernah melihatnya, apalagi ini ternyata sudah menjadi tradisi ketika HUT RI," jelasnya.

Wanita berambut pirang ini juga mengatakan, atmosfir yang tak ia rasakan sebelumnya membuat dirinya ingin terus berada di Indonesia, terutama di Palembang.

"Suasananya sangat nyaman, meskipun cuaca cukup menyengat di Palembang, namun jika ada kesempatan lagi, ingin rasanya untuk bisa kembali berkunjung ke Indonesia,"ungkapnya.

Joana tidak sendiri berada di Palembang, ada total sekitar 15 orang mahasiswa asing yang juga menetap dan melakukan kegiatan yang sama dengan dirinya.

Berita Rekomendasi

Joana dan rekannya merupakan mahasiswa asing yang tengah melakukan kegiatan pertukaran pelajar, mereka tergabung dalam organisasi Association Internationale des Etudiants en Sciences Economiques et Commerciales (AIESEC).

"Saya dan teman-teman berada disini sejak awal Agustus lalu, kami juga diinformasikan, bahwa tanggal 17 Agustus adalah hari kemerdekaan Indonesia, sehingga dijadwal kegiatan kami pun, pada hari tersebut semuanya ikut serta dalam kegiatan. Semalam (23/8 - Red) juga kami menampilkan keterampilan menari dan bernyanyi untuk menghibur warga," tambah Lucas, mahasiswa asal Denmark yang juga mengaku senang bisa berpartisipasi.

Lucas yang dalam kegiatan 17an sempat mencoba mengikuti lomba panjat pinang sama seperti warga lainnya.

"rasanya super sekali, baju dan badan jadi ikut kotor, ditambah lagi harus pikul orang juga, semuanya pengalaman pertama saya. Namun saya senang mengikutinya," ujarnya.

Sementara itu, Ketua Rw 04, Taufik mengatakan, sengaja mengajak serta mahasiswa asing yang sedang bermukim di kawasan tempat tinggalnya guna memperkenalkan bagaimana tradisi yang ada disini.

"inilah tradisi kita, agar mereka juga mengetahui seperti apa suasana kemeriahan HUT RI di Indonesia terutama di Palembang," jelasnya.

Sumber: Sriwijaya Post
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas