Sinyal Lemah Internet Ganggu Pembuatan KTP Elektronik di Bogor
Koneksi internet di Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Bogor kerap bermasalah sehingga mengganggu proses pembuatan KTP elektronik.
Editor: Y Gustaman
Laporan wartawan Tribunnews.com, Ardhi Sanjaya
TRIBUNNEWS.COM, BOGOR UTARA - Koneksi internet di Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Bogor kerap bermasalah sehingga mengganggu proses pembuatan KTP elektronik.
Sekadar pengetahuan, server perekamanan KTP elektronik akan terkoneksi langsung ke server Kementerian Dalam Negeri. Sehingga data pemegang KTP elektornik akan terdata di Kemendagri.
"Iya kadang masih suka error," kata Kabid Kependudukan Disdukcapil Kota Bogor, Agus Suparman, kepada TribunnewsBogor.com di Bogor, Jawa Barat, Rabu (21/10/2015).
Sinyal internet lemah sudah menjadi masalah sejak pemberlakuan sistem KTP elektronik. "Kalau sudah direkam dan tinggal cetak lalu tiba-tiba saja error, itu berbahaya," ungkap Agus.
Selain sinyal internet, suhu udara juga menjadi faktor utama. "Kalau suhu ruangannya panas bisa melengkung itu kartunya," sambung dia.