Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Zaenal Menghadiahi Istrinya Tas dan Aksesoris Hasil Jambretan

Zainal minta bagian tas dan aksesoris korban kepada teman-temannya untuk diberikan kepada istrinya

Editor: Sugiyarto
zoom-in Zaenal Menghadiahi Istrinya Tas dan Aksesoris Hasil Jambretan
YouTube
Jambret 

TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Zainal Arifin (30) cukup pandai menutupi kejahatannya dari sang istri.

Sehingga Istri tidak pernah curiga setiap kali lelaki yang kos di Jalan Tambak Asri ini pulang sambil menenteng tas perempuan.

Tas perempuan itu adalah hasil jambret. Sejak bergelut dalam dunia jambret sekitar sebulan lalu, Zainal dan tiga temannya sudah beraksi di 10 lokasi.

Tidak semua hasil jambret dijual ke penadah . Tetapi Zainal minta bagian tas dan aksesoris korban kepada teman-temannya.

“Barang-barang itu saya berikan kepada istri. Saya tidak memiliki uang untuk membeli tas,” kata Zainal, Rabu (30/12/2015).

Istrinya baru tahu asal usul tas itu saat anggota Satreskrim Polrestabes Surabaya datang ke rumahnya.

Berdasar informasi petugas inilah istrinya tahu bahwa Zainal sering menjambret di jalanan.

Berita Rekomendasi

Kawanan ini hanya menjual barang berharga milik korban, seperti ponsel, tab, dan sebagainya.

Uang hasil penjualan barang ini langsung dibagi rata antara Zainal dengan teman-temannya.

Tapi Zainal mengaku tidak tahu dimana barang rampasan itu dijual.

“Ada sendiri yang bagian menjual. Saya hanya joki,” tambahnya.

Zainal selalu beraksi bersama tiga temannya, yaitu Wawan, Pramono, dan Ucup.

Kawanan penjahat jalanan ini tidak pernah menggunakan kekerasan dalam aksinya. Tapi korban sering terluka akibat tarikan tasnya.

“Ada korban yang sampai terjatuh dari motornya,” kata Wakasatreskrim Polrestabes Surabaya, Kompol Manang Soebeti.

Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas