Air Sungai Meluap, Tiga Desa di Situbondo Terendam
Setelah diguyur hujan lebat, ratusan rumah warga di tiga Desa di Kecamatan Bungatan, Situbondo, terendam banjir.
Editor: Sugiyarto
TRIBUNNEWS.COM, SITUBONDO - Setelah diguyur hujan lebat, ratusan rumah warga di tiga Desa di Kecamatan Bungatan, Situbondo, terendam banjir.
Banjir yang menggenangi rumah penduduk di Desa Silowogo, Sumberanyar dan Mlandingan Wetan, disebabkan air sungai Silowogo tidak mampu menampung debet air yang semakin membesar.
Sehingga luapan air meluber ke permukiman warga dengan ketinggian air mencapai 40 sentimeter.
Kepala Bidang Pencegahan dan Penanggulangan Bencana pada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Situbondo Yahya Maziun mengatakan air sungai meluap karena tidak mampu menampung air hujan.
"Rumah 28 warga di Desa Silowogo terkena banjir karena terkena luapan sungai. Tidak ada korban jiwa dalam musibah ini," ujar Yahya Masium, Minggu (31/1/2016).
Luapan sungai juga menggenangi 15 rumah warga di Desa Sumberanayar. Sedangkan di Desa Melandingan Wetan, Kecamatan Bungatan luapan sungai tersebut merendam 100 rumah.
"Total rumah yang tergenang air seluruhnya mencapai 143 rumah," jelasnya.
Rumah warga yang terdampak banjir tidak ada yang rusak berat, melainkan hanya tergenangi air. "Pagi tadi air sudah surut," ujarnya.
Sejumlah personel BPBD Situbondo dikerahkan ke lokasi untuk melakukan pendataan dan membantu rumah warga yang kebanjiran.