Ada Kucing di Kebumen Setia Tunggui Kuburan Majikannya
Seorang Facebooker mengunggah seekor kucing yang bermain di atas makam seseorang di Kebumen. Konon, kuburan tersebut adalah makam tuannya.
Editor: Y Gustaman
Facebooker bernama Caroline Tanujaya mencoba mengorek keterangan Keli lebih jauh, setelah ia mengaku sudah membagikan unggahan tersebut ke teman-temannya.
"Tadi saya sudah share dan 100 orang teman saya bertanya, siapa yang memberinya makan jika tidak ada yang pelihara? Apakah Kak Keli yang ke sana setiap hari hanya untuk memberikannya makan?" tanya Caroline.
Keli menjelaskan, di rumah bekas majikannya, masih ada anak-anak majikannya yang tinggal. Jadi kucing itu kadang-kadang juga pulang.
"Kucing itu makan semua, tidak pilih (makanan, red). Kalau dia lapar dia balik ke rumahnya. Ada anak tuannya yang masih tinggal di rumah," jawab Keli sambil menyebut kucing itu suka makan roti isi cokelat.
Caroline lalu menimpati dan mengingatkan Keli agar tak memberi cokelat untuk kucing tersebut karena bisa meracuninya.
"Kucing tidak boleh makan cokelat, bisa meninggal. Dikasih rotinya saja, boleh, asal jangan cokelatnya. Saya dapat info dari dokter hewan Jakarta kalau cokelat itu racun kucing. Mohon disebarkan kepada orang situ ya kak. Biar dikasih rotinya saja, jangan sama cokelatnya," tulis Caroline.
Sayang, Keli yang juga seorang penyayang kucing ini tidak mencantumkan secara detail nama dusun atau desa, serta siapa nama majikan kucing setia itu di Kebumen. (TRIBUN JOGJA)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.