Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Agus Dipatuk King Kobra di Bekas Patukan di Telunjuk Tangan Kiri

Korban juga diingatkan berhati-hati karena sebelumnya ramai diberitakan penyanyi dangdut juga tewas setelah dipatuk ular king kobra

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Agus Dipatuk King Kobra di Bekas Patukan di Telunjuk Tangan Kiri
IST
King Kobra 

Laporan Tribun Bali I Gede Jaka Santhosa

TRIBUNNEWS.COM, BALI - Kapolsek Pekutatan, Kompol I Ketut Sugiartha Yoga mengatakan, dua hari sebelum tewas dipatuk ular, korban I Putu Agus Edi Darmawan (35), seorang warga di Banjar Pasar, Desa Gumbrih, Kecamatan Pekutatan, Kabupaten Jembrana, Bali ini sempat menghadap ke Polsek Pekutatan.

Korban  melaporkan adanya kegiatannya memantau reptil yang mengikutsertakan dua orang wisman.

Pihaknya sudah sempat menyarankan korban agar berhati-hati karena sebelumnya ramai diberitakan seorang penyanyi dangdut juga tewas setelah dipatuk ular king cobra peliharaannya.

Berdasarkan keterangan pihak keluarganya, saat itu korban yang sudah berhasil menjinakkkan king cobra ini mencoba memindahkan dari tangan kanan ke tangan kiri.

Saat ular sudah terpindah ke tangan kiri inilah korban terpeleset hingga terjatuh sehingga ular yang digenggam mematuk tepat di bekas luka di jari telunjuk tangan kiri akibat gigitan ular yang dulu.

“Ularnya memang sudah dimasukkan ke karung. Ini dipatuk pas di bekas luka yang sudah pernah dua kali digigit ular dan ini yang ketiga kalinya. Katanya korban juga biasanya membawa silet, jadi pas digigit dia potong bagian yang terluka agar racun dalam darahnya tidak menyebar,” bebernya.

Berita Rekomendasi

“Korban sudah tidak terselamatkan ketika sudah sampai di RSUD Negara. Lumayan perjalanan dari Pekutatan ke Negara perlu waktu 45 menit, apalagi kena racun king cobra yang berbahaya begitu,” jelas Yoga.

Sumber: Tribun Bali
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas