6000 Kolam Ikan di Muaro Jambi Gagal Panen, Kadis Perikanan Ngaku Belum Tahu
Mirisnya, sampai saat ini belum ada tindakan dari Pemerintah Provinsi Jambi maupun Kabupaten setempat.
Editor: Wahid Nurdin
Laporan wartawan Tribun, Tommy Kurniawan
TRIBUNNEWS.COM JAMBI - Peternak ikan di Kumpeh Ulu dan Taman Rajo Kabupaten Muaro Jambi dipastikan gagal memanen ikan dari sekitar 6.000 kolam ikan yang ada.
Ini akibat banjir terjadi sejak dua bulan belakangan ini yang juga berdampak sedikitnya lima desa ikut terendam.
Mirisnya, sampai saat ini belum ada tindakan dari Pemerintah Provinsi Jambi maupun Kabupaten setempat.
Padahal masyarakat disana sangat bergantung hidup dengan sektor perikanan tersebut.
Ketika Tribun mengkonfirmasi langsung kepada Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Jambi, Saifuddin Selasa (19/4/2016), dirinya pun tidak mengetahui kejadian tersebut.
"Belum ada laporan sampai saat ini," kata Saifuddin.
Mendangar kebar tersebut, pihaknya segera akan melakukan identifikasi terkait kejadian tersebut.
Selain itu, pihaknya juga direncanakan hari ini akan meninjau langsung kelokasi banjir itu.
"Kita akan melakukan identifikasi apa penyebabnya. soalnya belum ada laporan, nanti akan kita cek," ungkapnya.(*)