Disiul-siulin Saat Bertugas, Ini yang Dilakukan Polwan Cantik Ini
Brigadir Polisi Dua (Bripda) Julia memilih berkarir sebagai anggota Polwan karena memang sudah cita-citanya sejak kecil.
Editor: Eko Sutriyanto
Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Yudhi Maulana
TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - Panas terik matahari serta tebalnya asap kendaraan menjadi makanan sehari-hari bagi Brigadir Polisi Dua (Bripda) Julia.
Anggota Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Bogor Kota ini setiap hari selalu berjibaku mengatur arus lalu lintas di jalanan Kota Bogor yang padat.
Selama menjadi Polantas, suka duka sering ia alami selama bertugas.
"Banyak suka dukanya. Kaya waktu itu kami lagi operasi, terus menilang pengendara motor yang melanggar. Kebetulan pengendaranya laki-laki tapi dia gak mau terima kalau dia salah, dan akhirnya kita debat," katanya kepada TribunnewsBogor.com, Rabu (20/4/2016).
Kadang ia juga mendapati pengendara motor yang melanggar seperti menerobos rambu lalu lintas dan tak menggunakan helm ganda.
Beberapa kali ia menegur, tapi banyak pengendara motor yang tak menggubris peringatannya.
"Digodain juga pernah sama pengendara, pas lagi tugas. Disiul-siulin tapi gak saya pedulikan. Untungnya selama ini saya gak pernah mengalami pelecehan saat bertugas," katanya.
Ia memilih berkarir sebagai anggota Polwan karena memang sudah cita-citanya sejak kecil.
Dia memandang pekerjaan sebagai polisi merupakan tugas yang mulia untuk melindungi masyarakat.
Menjadi polisi juga terinspirasi dari ayahnya yang juga anggota polisi.
"Meskipun sering panas-panasan tapi saya senang bertugas di lalu lintas, bisa membantu menertibkan lalu lintas supaya tetap lancar," katanya sambil tersenyum.
Pagi itu, Bripda Julia bersama Polwan lainnya tampil beda dengan mengenakan kebaya.
Mereka berdiri di pinggir Jalan Pajajaran, depan Tugu Kujang untuk memberikan bunga dan coklat kepada pengendara yang melintas.
Meski tidak mengenakan seragam Polantas, namun Bripda Julia memakai selendang hitam bertuliskan 'Polres Bogor Kota'.
Kehadiran Polwan cantik ini mengundang perhatian pengendara yang lewat.
Tidak sedikit dari pengendara yang melambatkan laju kendaraannya.(*)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.