Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Penembakan Misterius, Polda Jateng Lakukan Pendataan dan Penertiban Air Gun

Pascateror penembakan misterius di Magelang, Polda Jateng akan melakukan pendataan terkait kepemilikan Air Gun.

Penulis: Muh Radlis
Editor: Wahid Nurdin
zoom-in Penembakan Misterius, Polda Jateng Lakukan Pendataan dan Penertiban Air Gun
TRIBUN JATENG/MUH RADLIS
Kepala Biro Operasi (Karo Ops) Polda Jateng, Kombes Pol Tatang 

Laporan Wartawan Tribun Jateng, Radlis

TRIBUNNEWS.COM, SEMARANG - Pascateror penembakan misterius di Magelang, Polda Jateng akan melakukan pendataan terkait kepemilikan Air Gun.

Karo Ops Polda Jateng, Kombes Pol Tatang, mengatakan, saat ini tim dari Direktorat Intelkam Polda Jateng sedang melakukan pendataan dan penertiban kepemilikan Air Gun serta Air Soft Gun.

"Intel sedang mendata Air Gun dan Air Soft Gun," kata Tatang, Jumat (29/4/2016).

Menurut Tatang, langkah ini diambil setelah adanya teror penembakan misterius yang terjadi di Jalan Pecinan, Magelang.

Pengungkapan kasus penembakan misterius tersebut menjadi perhatian khusus Polda Jateng.

"Atensi langsung dari Kapolda Jateng (Irjen Pol Condro Kirono) agar segera diungkap," katanya.

BERITA REKOMENDASI

Saat ini, menurut Tatang, pihaknya membentuk beberapa tim khusus untuk mengungkap siapa pelaku dan apa motif dari penembakan tersebut.

"Dari Direktorat Reserse Kriminal Umum lima tim, dari Intelkam ada tiga tim," katanya.

Tatang mengatakan, pihaknya telah menginstruksikan ke Polres Polres jajaran Polda Jateng agar melakukan deteksi dini dan antisipasi agar kejadian seperti di Magelang terulang di tempat lain.

"Kami instruksikan ke polres polres jajaran agar jangan sampai kejadian di Magelang terulang kembali," katanya.(*)

Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas