Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Tersangka Pelaku Illegal Logging Meninggal di Aceh Timur

MSW bersama tiga tahanan di Polres Aceh Timu pagi hari mendapat tugas membuang sambah dan mengambil air minum untuk dibawa ke sel

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Tersangka Pelaku Illegal Logging Meninggal di Aceh Timur
net

TRIBUNNEWS.COM, ACEH – Seorang tahanan kasus pembalakan liar berinisial MSW (51) meninggal dunia setiba di Rumah Sakit Umum dr Zubir Mahmud, Idi, Aceh Timur, Jumat (29/4/2016).

Tahanan asal Desa Aek Batu, Kecamatan Torgamba, Kabupaten Labuhan Batu Selatan, Sumatera Utara, itu diduga terkena serangan jantung.

Kapolres Aceh Timur AKBP Hendri Budiman menjelaskan, MSW bersama tiga tahanan di Polres Aceh Timu pagi hari mendapat tugas membuang sambah dan mengambil air minum untuk dibawa ke sel.

Setelah membuang sampah, MSW sempat istirahat sejenak dan minum air putih.

“Saat itu dia mengeluh sakit sambil memegang dada kirinya. Melihat kejadian itu, Kepala Satuan Tahanan dan Penitipan Barang Bukti (Tahti) Abdul Rauf Sebayang memberikan minyak kayu putih. Sempat dipanggil juga tim medis Polres,” jelas Kapolres.

Setelah mendapatkan pertolongan pertama, polisi langsung melarikan MSW ke Rumah Sakit Umum dr Zubir Mahmud di Idi, Aceh Timur.

“Sempat dimasukkan ke ruangan unit gawat darurat. Sesaat setelah itu, MSW menghembuskan nafas terakhirnya. Hasil visum dari dokter Rumah Sakit Umum dr Zubir Mahmud menyatakan MSW meniggal dunia karena terkena serangan jantung,” terangnya.

Berita Rekomendasi

Saat ini, lanjut Kapolres, jenazah MSW dibawa ke rumah duka di Labuhan Batu Selatan, Sumatera Utara.

Sebelumnya, Polres Aceh Timur, menangkap 70 ton kayu ilegal dan menetapkan 8 tersangka, termasuk MSW, pekan lalu. Kasus ini masih dalam pemberkasan di Mapolres Aceh Timur. (Kontributor Kompas Lhokseumawe, Masriadi)

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas