Ade Komarudin Reaktif Disinggung Dugaan Pelanggaran Kode Etik
Calon ketua umum Golkar, Ade Komarudin, reaktif ketika disinggung pertemuannya dengan pengurus DPD Golkar di Gran Melia.
Editor: Y Gustaman
Laporan Wartawan Surya, Nuraini Faiq
TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Calon Ketua Umum Golkar, Ade Komarudin, reaktif saat ditanya temuan Komite Etik yang menemukan dirinya mengadakan pertemuan dengan pengurus DPD Golkar di Hotel Gran Melia, Jakarta Selatan.
Saat ditemui di arena kampanye calon ketum Golkar, Ade kemudian membantah mengadakan pertemuan dengan para pengurus DPD Golkar seperti dituduhkan.
"Kebetulan saja bertemu di hotel. Masak saya tidak menyapa mereka," kata Ade kepada Surya, Rabu (11/5/2016).
Ade terus mengelak dirinya menggalang pertemuan dengan pengurus DPD. Dalam pertemuan itu hadir pimpinan DPD Kalimantan Barat. Ia memastikan di Hotel Grand Melia hendak bertemu Tommy Soeharto.
"Masak saya tidak menyapa dan menemui pengurus Golkar Kalbar. Tidak mungkinlah saya diam dengan teman-teman. Nanti saya dikira sombong," kata Ade usai kampanye di hadapan ratusan pengurus.
Ade mengaku sudah bertemu Komite Etik dan menjelaskan perihal pertemuan tersebut hanya makan siang dengan Tommy. "Sudah ya, jangan lagi tanya soal peretemuan itu lagi," pinta Ade.
Pertemuan Ade selaku calon ketua umum dengan pengurus DPD dinilai melanggar aturan yang dibuat SC Munaslub Golkar, kecuali di forum kampanye yakni Medan, Surabaya dan Jawa Barat.