Tunggu 3.0 detik untuk membaca artikel
Aplikasi Tribun
Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun
LIVE ●
tag populer

Copet Babak Belur Dihajar Warga

M Suripto (27) dipukul warga yang geram lantaran tepergok mengambil dompet milik Dwi Nur Hayati

Editor: Sanusi
zoom-in Copet Babak Belur Dihajar Warga
oncallinternational.com
Ilustrasi 

TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - M Suripto (27) dipukul warga yang geram lantaran tepergok mengambil dompet milik Dwi Nur Hayati di wilayah hukum Polsek Mulyorejo, Surabaya, Jumat (27/5/2016) malam.

Aksi itu bermula ketika korban pergi berbelanja di depan Pasar Tampungrejo, dengan dibonceng temannya.

Saat itu, teman korban masuk sebuah toko, sedangkan korban menunggu di sembari duduk di atas motor.

Tiba-tiba saja, korban yang seorang diri dihampiri oleh pelaku. Dengan cekatan, pelaku mengambil dompet yang digenggamnya. Korban yang kaget, sempat mempertahankan barang miliknya.

Aksi tarik menarik pun tak terelakkan, dan saat bersamaan korban berteriak maling.

Warga yang mendengar teriakan korban langsung mengejar pelaku. Emosi warga yang tak terbendung, akhirnya memukuli pelaku hingga luka dan harus dilarikan ke RS Haji Sukolilo.

Akibat pukulan warga, penjambret itu harus menerima jahitan di kepala untuk menutup luka. Beruntung nyawa pelaku bisa diselamatkan.

Rekomendasi Untuk Anda

"Kami masih kembangkan kasus ini karena ada dugaan pelaku saat beraksi tidak sendirian," kata Kanitreskrim Polsek Mulyorejo AKP Nanang. (Rorry Nurwawati)

Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Atas