Tak Punya Uang, Perempuan Ini Tega Curi Motor Teman dan HP Anak Panti Asuhan
Wanita lajang asal Sungai Rengas, kecamatan Maro Sebo Ulu, Kabupaten Batanghari ini di ringkus atas kasus pencurian sepeda motor (curanmor).
Penulis: Dedi Nurdin
Editor: Wahid Nurdin
Laporan Wartawan Tribun Jambi, Dedi Nurdin
TRIBUNNEWS.COM, JAMBI - Ernawati (21) menangis saat diringkus aparat Polsek Pasar Kota Jambi pada Selasa (31/5/2016) siang.
Wanita lajang asal Sungai Rengas, kecamatan Maro Sebo Ulu, Kabupaten Batanghari ini di ringkus atas kasus pencurian sepeda motor (curanmor).
Erna mengakui sepeda motor yang dicurinya tersebut adalah milik rekan satu kostnya di kawasan Pasar, Kota Jambi.
Dalam menjalankan aksinya, tersangka masuk ke kamar korban pada malam hari.
Ia lantas mengambil kunci sepeda motor milik korban yang tengah tertidur pulas.
Keesokan harinya, saat korban pergi bekerja pelaku lantas melarikan sepeda motor milik rekannya teraebut untuk dijual.
Diakui Erna, aksi ini dilakoni lantaran ia tak punya biaya untuk berangkat ke Batam mencari kerja.
"Terdesak lagi butuh duit ongkos mau ke Batam. Rencana mau jual lima juta motor itu. Orang tua lagi dak punya uang," katanya.
Disampaikan Kapolsek Pasar, melalui Kanitreskrim Aiptu Rudi Pabrianto tersangka juga di ketahui menggondol satu unit HP milik penghuni panti asuhan Muhammadiyah.
Atas laporan korban, tersangka akhirnya dibekuk di rumah orangtuanya saat sedang bersembunyi.
"Pelaku kita amankan di rumahnya," kata Kanitreskrim Polsek Pasar.
Atas perbuatannya tersangka di jerat pasal 363 KUHP tentang pencurian dengan oemberatan dengan ancaman empat tahun penjara.(*)