Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Setya Novanto Buka Bersama Ribuan Tukang Becak di Jombang

Ketua Umum DPP Partai Golkar Setya Novanto menghadiri acara buka bersama (bukber) dengan ribuan tukang becak, juru parkir (jukir) dan pasukan kuning

Editor: Sugiyarto
zoom-in Setya Novanto Buka Bersama Ribuan Tukang Becak di Jombang
surya/Sutono
Ketua Umum DPP Partai Golkar Setyo Novanto (kiri berpeci) usai menyerahkan bingkisan lebaran kepada perwakilan juru parkir, pasukan kuning, pemulung dan tukang becak di alun-alun Jombang. 

TRIBUNNEWS.COM,  JOMBANG - Ketua Umum DPP Partai Golkar Setya Novanto menghadiri acara buka bersama (bukber) dengan ribuan tukang becak, juru parkir (jukir) dan pasukan kuning (paskun).

Kegiatan dalam rangkaian Safari Ramadan mantan Ketua DPR RI ini digelar Bupati Jombang Nyono Suharli di Alun-alun Jombang, Minggu sore (3/7/2016).

Nyono Suharli sendiri adalah Ketua DPD Partai Golkar Jawa Timur yang masih merangkap Ketua DPD Partai Golkar Jombang.

Setnov didampingi Sekjen Partai Golkar (PG) Idrus Marham, Korbid Kesra DPP PG Roem Kono, Kabid Media dan Penggalangan Opini DPP PG Nurul Arifin, Kabid SDA dan Lingkungan Hidup Satya Widya Yudha serta jajaran DPD Partai Golkar Jatim dan Jombang.

Setya Novanto sempat menggunakan bahasa Jawa saat memberikan sambutan. Dia memuji profesi tukang becak yang dianggapnya banyak membantu orang kecil.

“’Tukang becak iki luar biasa. Sing sakit dianter rumah sakit, sing sekolah dianter nang sekolah. Partai Golkar iku sayang karo wong cilik’ (Tukang becak itu luar biasa. Yang sakit diantar ke rumah sakit, yang sekolah diantar ke sekolah,” ujar Novanto.

Setya Novanto juga menceritakan anak-anak dari tukang becak yang berhasil dan berprestasi.

BERITA REKOMENDASI

Salah satunya, Raini yang lulus dengan predikat terbaik dari Fakultas Ekonomi Universitas Diponegoro (Undip) Semarang.

Itu pula sebab, ia mengingatkan kepada anak para tukang becak, pemulung dan jukir agar tetap semangat berjuang.

Dia lantas mencontohkan dirinya sendiri yang berjuang dari bawah sampai kemudian menjadi ketua DPR RI dan sekarang menjadi Ketua Umum DPP PG.

“Saya dulu berjualan beras. Dengan perjuangan tak kenal lelah dan menyerah, akhirnya menjadi pengusaha, kemudian Ketua DPR RI, Ketua Fraksi di DPR, lalu naik menjadi Ketua Umum Partai Golkar,” tandasnya.

Pemulung pun, sambungnya, tidak kalah pentingnya karena membuat lingkungan bersih.


“Saya doakan supaya kita tidak kecil hati. Jadilah pekerja dan ibadah kepada Allah,” ungkap Ketua Fraksi PG di DPR itu.

Di tengah sambutan, Setya Novanto dan sejumlah pengurus PG memberikan kuis kepada 5 orang warga dengan hadiah Rp 1 juta per orang.

Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas