Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Korsleting, Isuzu Pick Up Terbakar di Depan SPBU

Akibat adanya kejadian tersebut, Jalan Demang Lebar Daun terutama yang menuju dari arah Bukit ke Simpang Polda sempat terjadi kemacetan

Penulis: Welly Hadinata
Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Korsleting, Isuzu Pick Up Terbakar di Depan SPBU
Sriwijaya Post/Welly Hadinata
Mobil terbakar di di areal SPBU milik Romi Herton Jalan Demang Lebar Daun Palembang, Senin (11/7/2016) 

Laporan Wartawan Sriwijaya Post, Welly Hadinata

TRIBUNNEWS.COM, PALEMBANG - Diduga akibat korsleting listrik, satu unit mobil Isuzu pick up berwarna biru dongker BG 9560 LU, Senin (11/7/2016) sore, hangus terbakar di areal SPBU milik Romi Herton Jalan Demang Lebar Daun Palembang.

Beruntungnya, sebelum api berkobar hebat dan membakar seluruh bodi mobil yang diketahui dikemudikan oleh Siregar (50), mobil dapat segera dijauhkan dari areal SPBU dengan cara didorong beramai-ramai.

Api yang membakar mobil yang tengah dalam keadaan kosong tanpa muatan tersebut, dapat dipadamkan selang kurang lebih sekitar 30 menit kemudian setelah warga dibantu petugas SPBU memadamkannya menggunakan racun api milik SPBU.

Akibat adanya kejadian tersebut, Jalan Demang Lebar Daun terutama yang menuju dari arah Bukit ke Simpang Polda sempat terjadi kemacetan.

Menurut keterangan pengemudi mobil yang terbakar tersebut, Siregar, kejadian berawal saat ia hendak mengisi bahan bakar di SPBU. Namun, tinggal beberapa jauh, tiba-tiba bau terbakar lalu diikuti asap muncul dari dasbor mobilnya.

"Karena itu, saya langsung stop dan turun lalu melepas kabel aki. Tapi tidak tahunya masih saja keluar asap hingga semakin bertambah banyak lalu langsung membakar," jelasnya saat ditemui di lokasi kejadian.

BERITA TERKAIT

Beruntungnya, dikatakan Siregar, saat api baru hendak membakar, ia bersama warga lainnya termasuk petugas SPBU dapat segera menjauhkan mobil dari areal SPBU dengan cara mendorong bersama-sama.

"Api baru berhasil dipadamkan setelah disemprot menggunakan racun api milik SPBU. Tapi mobil sudah dalam keadaan hangus terbakar," terangnya.

Dikatakan Siregar, saat itu ia baru saja hendak pulang ke Km 7 usai bekerja di kawasan Musi II Palembang.

"Tadi saya sendirian dan mobil juga dalam keadaan kosong tanpa muatan," ungkapnya.

Sumber: Sriwijaya Post
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas