Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Mayat Perempuan yang Ditemukan di Sungai Musi Dibawa ke RSUD Palembang Bari

Warga yang berada di kawasan tepi Sungai Musi Kelurahan Keramasan, Kecamatan Kertapati dihebohkan dengan penemuan sesosok mayat perempuan.

Penulis: Slamet Teguh Rahayu
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Mayat Perempuan yang Ditemukan di Sungai Musi Dibawa ke RSUD Palembang Bari
Tribun Sumsel/Slamet Teguh Rahayu
Mayat perempuan saat dievakuasi warga dari tengah sungai ke pinggir Sungai Musi, Kamis (21/7/2016) 

Laporan Wartawan Tribun Sumsel, Slamet Teguh Rahayu

TRIBUNNEWS.COM, PALEMBANG - Warga yang berada di kawasan tepi Sungai Musi Kelurahan Keramasan, Kecamatan Kertapati dihebohkan dengan penemuan sesosok mayat perempuan tanpa identitas, Kamis (21/7/2016).

Tak ingin mengalami hal-hal yang tak diinginkan, membuat warga akhirnya menghubungi anggota polisi, dan langsung melakukan evakuasi, membawa mayat tersebut dari tengah sungai ke pinggir sungai.

Setelah dievakuasi, jasad perempuan yang menggunakan baju berwarna cokelat, dan celana jeans tersebut dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Palembang Bari guna dilakukan proses visum.

"Kita tidak menemukan identitas di tubuh korban. Sehingga kita sangat butuh peran media untuk mempublikasikan penemuan mayat ini. Hingga pihak keluarga dapat mengetahuinya," ujar Kabag Ops Polresta Palembang, Kompol Andi Kumara SIk.

Berita Rekomendasi
Sumber: Tribun Sumsel
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas