Pesan Ganjar untuk Mahasiswa Baru UGM: Jangan Minder!
Buang jauh-jauh mental minder! Masyarakat Indonesia harus melihat pemberlakuan Masyarakat Ekonomi ASEAN sebuah peluang.
Penulis: Khaerur Reza
Editor: Y Gustaman
Laporan Wartawan Tribun Jogja, Khaerur Reza
TRIBUNJOGJA.COM, YOGYAKARTA - Buang jauh-jauh mental minder! Masyarakat Indonesia harus melihat pemberlakuan Masyarakat Ekonomi ASEAN sebuah peluang.
Demikian ungkap Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo saat memberikan orasi kebangsaan di acara Pembukaan Pembelajar Sukses Mahasiswa Baru UGM 2016 di Lapangan Graha Sabha Pramana UGM, Yogyakarta, Senin (1/8/2016).
Ketua Keluarga Alumni Gadjah Mada mengatakan sudah sejak lama Indonesia menjalin kerja sama dengan banyak negara sehingga tidak ada yang perlu dirisaukan
"Kita sudah bekerjasama dengan banyak negara sejak dulu tapi masih banyak orang yang takut dan minder, maka mental-mental minder ini yang harus digembleng," ujar dia di depan 9250 mahasiswa baru.
Semakin banyak tantangan bangsa ke depan, Ganjar berharap mahasiswa baru UGM dapat mengembangkan ilmu yang didapat baik ekonomi, politik, pertanian, kesehatan dan lainnya secara maksimal.
"Kalian semua harus mau terlibat bukan hanya dlongob, kalian bisa terlihat dengan ilmu aoa saha yang kalian dapat," ujar Ganjar.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.