Syahrul Yasin Limpo Deklarasikan Bebas Pungli di Sulawesi Selatan
Deklarasi itu disampaikan Syahrul usai upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda.
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribun Timur, Hasim Arfah
TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR - Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo mendeklarasikan pemerintahan yang dipimpinnya bebas pungutan liar (pungli).
Ia menyampaikan deklarasi itu usai upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda, di Jalan Jenderal Sudirman, Makassar, Sulawesi sel, Jumat (28/10/2016).
Deklarasi itu didukung Ketua DPRD Sulawesi Selatan M Roem, Pangdam VII Wirabuana Mayjen TNI Agus Surya Bhakti, Kapolda Sulawesi Selatan Irjen Pol Anton Charliyan.
Tak ketinggalan Wakil Gubernur Sulawesi Selatan Agus Arifin Nu'mang, Kajati Sulselbar Hidayatullah, Lantamal VI Laksamana Pertama TNI Yusuf, Pangkoserhanudnas Il Marsma TNI A Joko Takarianto.
Turut serta Pangkoopsau Marsda TNI Umar S Harianto, Ketua Pengadilan Tinggi Sulselbar Mahmud Rahimi, Ketua Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara Samsul Hadi, Sekretaris Daerah Provinsi Sulsel Abd Latief.(*)