Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Peringati Hari Ibu, Mahasiswa USU Gelar Lomba Baca Puisi

Puisi yang dibacakan terdiri dari karya WS Rendra, Wiji Thukul, Aan Mansyur, dan Asrul Sani. Pembaca puisi terbaik dipilih menjadi pemenag.

Editor: Willem Jonata

Laporan Wartawan Tribun Medan, Nikson Sihombing

TRIBUNNEWS.COM,MEDAN - Mahasiswa program studi sastra Indonesia Universitas Sumatera Utara (USU) gelar lomba baca puisi, dalam rangka memperingati Hari Ibu, yang jatuh hari ini, Kamis (22/12/2016).

Kegiatan tersebut mengangkat tema "Wanita Dalam Sastra". Masing-masing peserta lomba membacakan pusi yang telah disediakan oleh pihak panitia.

Ketua panitia acara, Novita Maharani mengatakan, tema acara kali itu ialah "Wanita Dalam Sastra".

"Lomba pusi itu sebenarnya ada dua yaitu lomba baca puisi dan lomba cipta puisi. Cuma yang hari ini khusus untuk lomba baca puisi," ujar Ketua Panitia, Novita Maharani.

Novita menjelaskan, ada tujuh puisi yang disiapkan panitia untuk peserta. Kemudian peserta harus memilih satu dari tujuh puisi tersebut untuk dibacakan di atas pentas.

Puisi-puisi yang dibacakan terdiri dari karya WS Rendra, Wiji Thukul, Aan Mansyur, dan Asrul Sani. Pembaca puisi terbaik dipilih menjadi pemenang.

Berita Rekomendasi

Juri lomba baca puisi, Muklis Win Ariyoga, mengatakan penilaian dalam lomba membaca puisi ada tiga hal yaitu interpretasi, ekspresi, dan kemampuan di atas panggung. 

"Saya harap dari lomba seperti ini akan lahir deklamator-deklamator handal dari Kota Medan," tandasnya.(*)

Sumber: Tribun Medan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas