Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Bantu Persalinan Ibu Melahirkan di KA Dhoho Tujuan Blitar, Ini Komentar Kahumas Daop VIII Surabaya

Mereka yang membantu proses seorang penumpang KA Dhoho yang melahirkan kemungkinan besar akan mendapat penghargaan dari PT KAI.

Editor: Y Gustaman
zoom-in Bantu Persalinan Ibu Melahirkan di KA Dhoho Tujuan Blitar, Ini Komentar Kahumas Daop VIII Surabaya
Istimewa
Seorang penumpang perempuan Kereta Api Dhoho relasi Surabaya-Blitar melahirkan anaknya di perjalanan, Rabu (4/1/2017). Beruntung, ibu dan bayinya selamat usai dibantu petugas loket yang lulusan perawat. Keduanya dievakuasi dari Stasiun Peterongan, Jombang, untuk kemudian dibawa ke rumah sakit. ISTIMEWA 

Laporan Wartawan Surya, Benni Indo

SURYA.CO.ID, SURABAYA – Kepala Humas Daerah Operasi VIII Surabaya Gatut Sutiyatmoko membenarkan seorang penumpang melahirkan di Kereta Api Dhaha.

Perempuan tersebut tepatnya lahir saat kereta tujuan Blitar dalam perjalanan hendak melintas di Stasiun Peterongan, Jombang, Rabu (4/1/2017).

Proses persalinan si ibu berjalan lancar sehingga begitu juga buah hatinya berkelamin perempuan dalam kondisi baik. Keduanya sudah dievakuasi ke RSUD Jombang.

Suksesnya persalinan di dalam kereta tak lepas dari kesigapan para petugas KAI. Mereka yang membantu proses melahirkan kemungkinan besar akan mendapat penghargaan.

Baca: Penumpang Melahirkan di Kereta Api Dhoho Tujuan Blitar, Begini Cerita Lengkapnya

Baca: Cerita Mbah Dul Kumpulkan Uang untuk Beli Kafan dan Nisan Sangat Menyentuh

Baca: Kakek Pemandi Jenazah Meninggal dalam Posisi Sujud

“Menunggu evaluasi dari pusat,” ungkap gatut kepada Surya pada Rabu (4/1/2017).

Bentuk penghargaan yang akan diberikan bisa berupa pergi umrah. Sedangkan mereka yang pegawai alih daya diangkat menjadi pegawai tetap. Penghargaan juga untuk penumpang yang ikut membantu.

Berita Rekomendasi

“Tapi keputusan tetap dari pusat. Bentuknya seperti apa, pusat yang memutuskan,” ia menambahkan.

Penghargaan itu diberikan karena penanganan terhadap ibu melahirkan di dalam gerbong kereta bukan hal yang biasa.

Melihat kondisi ibu dan bayinya yang baik-baik saja, maka para petugas dan penumpang yang membantu memang pantas mendapat penghargaan.

“Termasuk juga kondekturnya. Apakah beliau aktif menginformasikan pertistiwa itu? Semua menunggu hasil evaluasi,” kata Gatut.

Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas