Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Tim Anaknya yang Masih SD Kalah Gara-gara Gawang Kebobolan, Pria Ini Diduga Aniaya Kiper Timnya

Guru tersebut lalu bercerita ke orangtua murid hingga ia mendatangi sekolah, memarahi dan mengancam dengan kata-kata kotor kepada anak Romy.

Penulis: Noorchasanah A

TRIBUNNEWS.COM - Seorang siswa laki-laki yang duduk di bangku kelas 3 diduga mendapat perlakuan tak terpuji di sekolahnya, SD Al Azhar Syifa Budi Solo.

Menurut pengakuan orangtua korban, seorang dokter di RSUD Wonogiri, Dokter Romy Novrizal, anaknya diduga dianiaya oleh orangtua murid lain di sekolah.

Insiden ini diperkuat dengan rekaman CCTV yang dikirim oleh Romy melalui pesan WhatsApp, Senin (6/2/2017).

Romy mengaku, kejadian bermula saat anaknya menjadi kiper pertandingan sepak bola di sekolah.

Anak Romy ternyata kebobolan gol dan timnya harus kalah.

Merasa tidak terima timnya kalah, seorang murid mengadu dan bercerita ke seorang guru.

Guru tersebut lalu bercerita ke orangtua murid hingga ia mendatangi sekolah, memarahi dan mengancam dengan kata-kata kotor kepada anak Romy.

BERITA TERKAIT

Meski tidak terjadi pemukulan, namun dikabarkan anak tersebut mengalami ketakutan dan trauma.

Sementara kasus sedang dalam proses penyelidikan Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Polresta Solo.

Pada video, terlihat pria yang diduga orangtua murid lain berdiri di lorong kelas bersama tiga orang dewasa lainnya.

Saat siswa-siswi berhamburan, tiba-tiba ia dihampiri oleh seorang siswa yang kemudian disusul siswa lainnya.

Setelah beberapa saat terlihat berbicara, orangtua murid tersebut terlihat melakukan sesuatu kepada seorang siswa.

Seorang pria dewasa tampak berusaha memisahkan keduanya, hingga siswa yang diduga menjadi korban tersebut masuk ke dalam kelas.

Simak videonya di atas! (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas