Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pedagang Kaki Lima Temukan Warga Marga Asih Tewas di Kursi Kemudi

Nanang tewas tak lama setelah memarkirkan kendaraannya berdekatan dengan pedagang kaki lima yang ada di pinggir jalan pukul 07.00 WIB.

Penulis: Teuku Muhammad Guci Syaifudin
Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Pedagang Kaki Lima Temukan Warga Marga Asih Tewas di Kursi Kemudi
net
ilustrasi mayat 

Laporan Wartawan Tribun Jabar Teuku Muh Guci S

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Nanang Supriatna ditemukan tewas di dalam mobil Daihatsu Xenia dengan D 1773 XE yang terparkir di Jalan Abdurahman Saleh, Kelurahan Husein Sastranegara, Kecamatan Cicendo, Kota Bandung, Senin (27/3/2017).

Warga Komplek Marga Asih Permai S 7/14 RT 6/19 Kelurahan Marga Asih, Kecamatan Marga Asih, Kabupaten Bandung itu dalam keadaan tak bernyawa dalam keadaan duduk di kursi kemudi.

Informasi yang dihimpun Tribun, peristiwa itu sempat menghebohkan pedagang yang ada di Jalan Abdurahman Saleh.

Sebab Nanang tewas tak lama setelah memarkirkan kendaraannya berdekatan dengan pedagang kaki lima yang ada di pinggir jalan pukul 07.00 WIB.

"Berdasarkan keterangan saksi, korban tiba-tiba memarkirkan kendaraanya di pinggir jalan ketika pedagang di sekitar lokasi kejadian sedang membereskan kiosnya untuk berjualan," kata Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol Yusri Yunus, kepada wartawan melalui pesan singkat, Senin (27/3/2017).

Sejumlah pedagangn yang merasa terganggu mencoba menegur korban untuk memindahkan mobil.

Berita Rekomendasi

Namun para pedagang melihat korban dalam posisi mata terpejam seolah tertidur lelap.

Lantas, para pedagang mencoba membangunkannya secara bersama-sama.

"Tetapi ketika dibangunkan dengan digoyang-goyangkan bahunya ternyata korban tidak bangun. Seorang pedagang mengiranya meninnggal, dan langsung melaporkannya ke Polsek Cicendo," kata Yusri.

Berdasarkan hasil pemeriksaan fisik, kata Yusri, tim inafis Polrestabes Bandung tidak menemukan luka.

Keluarga pun, kata dia, menyebutkan jika korban memiliki riwayat penyakit jantung.

"Korban kini berada di Rumah Sakit Hasan Sadikin," kata Yusri. (cis)


Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas