Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pencarian Nenek Hilang di Lembang, Tim SAR Gabungan Hanya Temukan Sebuah Topi

Joshua menjelaskan pada pencarian hari ketiga, tim penyelamat menemukan sebuah topi yang diduga milik Titing.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Pencarian Nenek Hilang di Lembang, Tim SAR Gabungan Hanya Temukan Sebuah Topi
Tribun Jabar/Daniel Andreand Damanik
Topi yang diduga milik Titing yang ditemukan di sekitar lereng-lereng, Jumat (3/11/2017). TRIBUN JABAR/DANIEL ANDREAND DAMANIK 

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Daniel Andreand Damanik

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Tim SAR gabungan dibantu sejumlah warga masih melanjutkan proses pencarian Titing (75), Jumat (3/11/2017).

"Hari ini merupakan pencarian hari keempat dan kami membagi dua tim pencarian di dua lokasi," kata Joshua Banjarnahor, Koordinator Humas SAR Bandung.

Joshua menjelaskan pada pencarian hari ketiga yaitu pada Kamis (2/11/2017) kemarin, tim penyelamat menemukan sebuah topi yang diduga milik Titing.

Topi tersebut berwarna putih dan ditambah corak berwarna biru.

Baca: Dedi Mulyadi Masih Bisa Memilih, Tetap di Golkar atau Pindah Partai Lain

"Search and Rescue Unit (SRU) akan dibagi menjadi dua, yang pertama menyisiri lereng-lereng di sekitar penemuan topi menggunakan peralatan HART (High Angle Rescue Technique), kemudian menyisiri dari wilayah Cibeusi hingga penemuan ceceran topi dan bekal survior," kata Joshua.

BERITA REKOMENDASI

Berikut adalah tim yang dikerahkan untuk melakukan pencarian wanita yang hilang tersebut:

1. Basarnas Kantor SAR Bandung 14 orang
2. Polsek Lembang 7 orang
3. Brimob Den B Polda Jabar 8 orang
4. Koramil Lembang 3 orang
5. Polisi Hutan 15 orang
6. SAR Dog K9 2
7. Wanadri 6 orang
8. Bandung Rescue 1 orang
9. Masyarakat setempat 130 orang

Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas