Daftar Penerbangan yang Terganggu Akibat Migrasi Burung di Bandara Adisutjipto
Bandar Udara Internasional Adisutjipto Yogyakarta sempat ditutup sementara akibat "serbuan" burung-burung yang bermigrasi, Selasa (7/11/2017).
Editor: Dewi Agustina
TRIBUNNEWS.COM, YOGYAKARTA - Bandar Udara Internasional Adisutjipto Yogyakarta sempat ditutup sementara akibat "serbuan" burung-burung yang bermigrasi, Selasa (7/11/2017).
Dalam rilisnya, pihak Angkasa Pura menyatakan, runway Bandara Internasional Adisutjipto sempat ditutup mulai pukul 05.00 WIB hingga 07.30 WIB dikarenakan adanya pengusiran burung di sekitar runway.
"Hal ini kami lakukan demi keselamatan penerbangan. Burung-burung ini mulai berdatangan pada pagi hari untuk mencari laron yang memang pada beberapa hari terakhir cukup banyak pada malam hari di sekitar runway light. Kami dari pihak bandara terus monitor dan melakukan upaya pengusiran burung," demikian kutipan dalam rilis itu.
Baca: Para Pemilik Konter di Kabupaten Kudus Bakar Kartu Perdana Senilai Rp 250 Juta
Menurut pihak Angkasa Pura, runway sudah kembali dibuka dan beroperasi mulai pukul 07.35 WIB.
Berikut penerbangan yang terdampak closed runway karena pengusiran burung:
Hold di airspace 5 penerbangan yakni:
1. JT273
2 .JT667
3. JT554
4. JT521
5. ID6360
Sementera pesawat yang hold di ground ada 5 penerbangan yakni:
1. GA203
2. ID7542
3. IW1814
4. QG103
5. IN274
Baca: Menteri Susi Bersepeda Menuju Bandara Haneda Tokyo Jepang dari Hotel Tempatnya Menginap
Sedangkan yang Divert ada 2 penerbangan yakni:
1.GA 694 divert to SUB (Juanda Surabaya)
2.GA 202 divert to SOC (Adisoemarmo Solo)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.