Bahagianya Pasangan Pengungsi Wayan Pasek-Erlina Dikaruniai Bayi Kembar Tiga Meski Terlahir Prematur
Terlahir dengan tindakan operasi caesar, ketiga bayi berjenis kelamin laki-laki ini lahir dalam kondisi normal dan sehat.
Editor: Dewi Agustina
TRIBUNNEWS.COM, DENPASAR - Setiap pasangan suami istri (pasutri) tentu mengidamkan memiliki keturunan.
Hadirnya buah hati memiliki kesan bahagia tersendiri bagi orangtua.
Apalagi memiliki bayi kembar tiga atau triplets.
Rasa bahagia tersebut tengah dirasakan pasutri yang merupakan pengungsi Gunung Agung.
Pasutri muda, Wayan Pasek (27) dan Ni Kadek Erlinayani (23), pengungsi asal banjar Tumpek, Ababi, Abang, Karangasem, ini dikaruniai tiga bayi kembar.
Terlahir dengan tindakan operasi caesar, ketiga bayi berjenis kelamin laki-laki ini lahir dalam kondisi normal dan sehat.
Ketiga bayi tersebut saat ini masih dirawat di inkubator ruangan Neonatus II, Cempaka I RSUP Sanglah, Denpasar.
Baca: Prihatin Letusan Gunung Agung, Kaisar Jepang Akihito Batalkan Perayaan Ulang Tahun di Bali
Pasek yang ditemui Tribun Bali di ruangan Obstetri, Cempaka II RSUP Sanglah, Denpasar, Jumat (1/12/2017) kemarin, mengaku sangat bahagia dengan kehadiran ketiga bayinya.
Pasek tak menyangka memiliki tiga anak sekaligus.
"Saya tidak memiliki firasat atau mimpi apapun. Astungkara, ini rezeki saya dengan istri saya," ucap syukurnya.
Diungkapkan Pasek, ketiga bayinya terlahir dengan tindakan operasi caesar dengan masa kehamilan 33 minggu.
Atau sembilan bulan kurang dari tiga minggu.
Ketiga bayi kembar ini dilahirkan di ruangan tindakan bayi RSUP Sanglah, Denpasar, Rabu (29/11/2017) sekitar pukul 18.05 Wita.