Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Warga Tanjung Buntung Dibacok, Polisi Amankan Situasi

idak terima warga sekitar melakukan pekerjaan tersebut, salah satu gerombolan warga tersebut akhirnya mengambil parang dan membacok korban

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Warga Tanjung Buntung Dibacok, Polisi Amankan Situasi
Tribun Batam/Eko Setiawan
Kapolresta Barelang Kombes pol Hengki sudah mendatangi TKP untuk mengamankan suasana 

Laporan Tribun Batam, Eko Setiawan

TRIBUNNEWS.COM, BATAM - Bentrok masalah kepemilikan lahan di Bengkong laut, Kampung tua Tanjung Buntung, Rabu (7/12/2017) siang memakan korban.

Satu orang terpaksa dilarikan ke rumah sakit setelah mengalami luka bacok di bagian kaki.

Pi'i warga Tanjung Buntung yang ditemui di TKP mengatakan, permasalahan ini bermula ketika Dia dan rekan-sedang melakukan pekerjaan pengerukan bukit yang ada dilokasi.

Tiba-tiba saja datang segerombolan orang melarang pekerjaan tersebut.

"Disana sempat cekcok. Dia bilang itu lahan milik bosnya bernama Nuryan dan dia melarang pekerjaan dilanjutkan," sebutnya.

Tidak terima warga sekitar melakukan pekerjaan tersebut, salah satu gerombolan warga tersebut akhirnya mengambil parang dan membacok korban.

Berita Rekomendasi

Baca: Baru Berumur 17 Tahun, Remaja Ini Sudah Dua Kali Lakukan Pembacokan

Hambali, korban yang di bacok teraebut merupakan tokoh masyarakat yang tinggal di kampung tua.

Ia mendapat bacokan di bagian kaki dan saat ini dibawa ke Rumah Sakit budi Kemuliaan.

Pantauan Tribun dilapangan sejauh ini Kapolresta Barelang Kombes pol Hengki sudah mendatangi TKP untuk mengamankan suasana di sana.

Hengki berjanji akan segera menangkap pelaku pembacokan tersebut.


Sumber: Tribun Medan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas