Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Minum Belasan Bungkus Obat Batuk Sekaligus, Nyawa Abdurahman Melayang

Dimasukan kedalam satu gelas, belasan bungkus obat batuk itu langsung diminum secara bergantian

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Minum Belasan Bungkus Obat Batuk Sekaligus, Nyawa Abdurahman Melayang
Net
Ilustrasi mayat 

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Haryanto

TRIBUNNEWS.COM, PURWAKARTA - Mengonsumsi obat batuk secara berlebihan, Abdurahman (24) warga Cipinang, Cibatu, Purwakarta tewas.

Sebelum tewas, ia bersama keempat temannya, Senin (8/1/2018) malam berkumpul di saung yang berada di kebun karet dekat rumahnya.

Saat berkumpul itulah, ia meminum obat yang diperuntukan bagi orang yang menderita sakit batuk.

Bersama seorang temannya, Fahri Satyarajbani (16), Abdurahman  mengkonsumsi obat batuk itu secara berlebihan.

Korban selamat, Fahri pun kini dirawat di Rumah Sakit Bhakti Husada sejak tadi malam.

Menurut Fahri, Abdurahman diketahui meminum 15 bungkus obat batuk sekaligus.

Berita Rekomendasi

"Abdurahman minum 15 bungkus obat batuk sekaligus," kata Fahri saat ditemui di ruang perawatan RS Bhakti Husada, Jalan Raya Sadang-Subang, Cikumpay, Purwakarta, Selasa (9/1/2018) siang.

Baca: Dua Cewek ABG Kepergok Sedang Mabuk Obat Batuk

Masih dalam keadaan lemas, Fahri mengaku meminum 10 bungkus obat batuk sekaligus.

Dimasukan kedalam satu gelas, belasan bungkus obat batuk itu langsung diminum secara bergantian.

Tanpa dicampur dengan apapun, keduanya menenggak obat batuk tersebut.

Melihat Abdurahman tidak sadarkan diri tidak lama setelah meminum obat batuk, temannya yang bernama Yunus dan Sugih sempat mengantar korban ke klinik.

Dari Klinik Umum dan Bersalin Ravina Medika tak jauh dari rumah korban, korban langsung dibawa menggunakan ambulans ke Rumah Sakit Bhakti Husada.

Fahri mengaku sudah dua kali membeli puluhan bungkus obat batuk di sebuah agen di wilayah Subang.

"Belinya 25 bungkus. Uangnya patungan harganya seribu satu bungkusnya," ucapnya.

 Diduga over dosis karena mengkonsumsi obat batuk secara berlebihan, Abdurahman pun meninggal dunia di Rumah Sakit.

Setelah sempat dirawat dan dinyatakan tewas, korban langsung dibawa ke rumahnya untuk dimakamkan.

Pada Selasa (9/1/2018) siang, jenazah Abdurahman dikuburkan di tempat pemakaman umum diantar oleh keluarga dan kerabat korban.

Tangis haru mengiringi pengantaran jenazah anak bungsu dari pasangan Jejen dan Yayah itu.

Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas