Gerindra Kalbar Targetkan 20 Persen Suara
Gerindra Kalbar menargetkan untuk dapil Kalbar 1, dua orang dan Kalbar 2, satu orang yang berarti menargetkan tiga orang
Editor: Eko Sutriyanto
Laporan Wartawan Tribun Pontianak, Ridho Panji Pradana
TRIBUNNEWS.COM, PONTIANAK - Ketua DPD Gerindra Kalbar, Suriansyah menargetkan 20 persen raupan suara di pemilu 2019 yaitu dalam hal ini pileg.
Target itu juga mengacu dari survei terakhir posisi Gerindra ada pada angka 13 persenan.
"Kami terus terang secara umum diseluruh dapil menargetkan 20 persen perolehan," katanya.
Artinya, diterangkan Suriansyah, jika untuk di Provinsi 65 orang anggota, Gerindra mentargetkan 13 kursi, dan secara umum setiap dapil ditargetkan dua kursi kecuali dapil yang tidak terlalu banyak seperti Landak, Singkawang, dan Bengkayang menargetkan satu kursi.
Untuk DPR RI, kata dia, Gerindra Kalbar menargetkan untuk dapil Kalbar 1, dua orang dan Kalbar 2, satu orang yang berarti menargetkan tiga orang.
"Kami sudah memperhitungkan angka itu bisa tercapai," terangnya.
Untuk perekrutan bacaleg, dikatakannya jika secara resmi memang belum dilakukan penjaringan dan penyaringan karena masih menunggu Rakornas pada 11 April 2018 ini.
Baca: Peluang Gatot Nurmantyo Maju sebagai Capres Gerindra Dinilai Kecil
Tetapi, lanjutnya, jika secara tidak resmi sudah, melalui jaringan yang ada, baik internal maupun eksternal telah dilakukan penjaringan bahkan dibeberapa tempat sudah penuh.
Contohnya untuk DPR RI sudah dapat lima bacaleg laki-laki dan satu bacaleg perempuan untuk dapil Kalbar 1.
Lalu untuk di Kalbar 2 baru mendapatkan satu orang bacaleg. Dan penjaringan ini akan dibuka terus hingga bulan Mei 2018 nanti.
"Kemudian penyaringannya, jika pendaftar lebih dari keperluan kursi yang diperlukan maka akan dilakukan evaluasi guna mencari calon terbaik," katanya.
Ia pun mengatakan, pada umumnya Gerindra melakukan penjaringan secara terbuka, tidak hanya untuk internal struktur, sayap maupun badan otonom partai namun juga dari masyarakat luas.