Mengenal Agnes Olyvia Maryadi, Siswi Peraih Nilai UN Peringkat Kedua Tertinggi se-Jatim
Agnes Olyvia Maryadi (18), masih tidak percaya dengan nilai ujian nasional-nya yang menempati peringkat kedua tertinggi se-Jatim untuk jurusan IPA.
Editor: Dewi Agustina
Saat itu, Agnes sekolah di SMPN 1 Nglegok.
Baca: Mahfud MD Blokir Follower Akun Twitter yang Mengajaknya Bertengkar
Saat kelas dua SMA, Agnes juga sempat juara umum di sekolahnya. Nilai ujian semester Agnes tertinggi di sekolah.
Terakhir, pada awal 2018 ini, Agnes mengikuti lomba kedokteran gigi di Unair.
Agnes mendapat juara tiga untuk wilayah Rayon Tulungagung.
Agnes memang bercita-cita ingin menjadi dokter gigi.
Setelah lulus SMA ini, dia mendaftar di Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Jember.
Dia juga mendaftar di Fakultas Kedokteran Universitas Padjajaran.
Baca: Calon Wakil Wali Kota Makassar Andi Rachmatika Dewi Ternyata Keturunan Raja Bone ke-13
"Doakan mudah-mudahan diterima ya," kata Agnes.
Agnes merupakan putri pertama dari tiga bersaudara pasangan Sumaryadi dan Yulisieni. Tetapi, ayah dan ibunya sudah bercerai.
Ayah kandungnya membuka toko mainan anak-anak di Gedog, Kota Blitar.
Sedangkan, ibunya seorang guru TK di Desa Kali Grenjeng, Kecamatan Wonotirto, Kabupaten Blitar.
Sejak kedua orang tuanya bercerai, Agnes tinggal bersama ibunya di Desa Kali Grenjeng.