Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jenazah Bomber Surabaya, Anton Ferdiantono dan Keluarga Dimakamkan di Kubur Khusus Mr X

Anton bukan korban tapi terduga pelaku teror yang terkait dengan aksi peledakan tiga gereja di Surabaya.

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Jenazah Bomber Surabaya, Anton Ferdiantono dan Keluarga Dimakamkan di Kubur Khusus Mr X
Surya/M Taufik
Makam terduga teroris di Sidoarjo dan keluarganya yang tewas dalam ledakan di Rusun Wonocolo, Sidoarjo, beberapa waktu lalu, Jumat (18/5/2018) 

TRIBUNNEWS.COM, SIDOARJO - Ayah, ibu dan seorang anaknya yang tewas dalam ledakan bom di Rusun Wonocolo, Taman, Sidoarjo, beberapa waktu lalu sudah dimakamkan, Jumat (18/5/2018).

Mereka adalah Anton Ferdiantono, Sari Puspitarini, dan seorang anaknya Hilya Auliya R. Ketiganya tewas dalam ledakan bom di kamar rusun yang mereka huni.

Menurut Kapolri Jendral Tito Karnavian, Anton bukan korban tapi terduga pelaku teror yang terkait dengan aksi peledakan tiga gereja di Surabaya.

Tempat pemakaman tiga orang ini biasa dipakai oleh Dinas Sosial Sidoarjo memakamkan orang tewas tak dikenal atau orang tewas yang tidak diketahui keluarga dan asal-usulnya.

"Sejak dulu memang makam ini biasa untuk memakamkan mister x, orang tak diketahui identitasnya, atau orang yang tidak diterima keluarga," kata Wiyono, Kepala Bidang Layanan dan Rehabilitasi Dinas Sosial di sela proses pemakaman.

Baca: Dari Sepatu, Terungkap Teroris Penyiksa Polisi di Rutan Mako Brimob

Baca: Empat Fakta Aman Abdurahman, Lelaki Yang Ingin Ditemui Napi Teroris di Mako Brimob

Makam kecil ini berada persis di sebelah makam umum Kelurahan Pucang, Kecamatan Kota, Sidoarjo. Lokasinya di antara Makam Umum dan Kantor Dinas Kesehatan Sidoarjo.

Dijelaskan, petugas dinsos tiba di lokasi setelah berkordinasi dengan pihak kepolisian bahwa ada jenazah terduga teroris yang hendak dimakamkan di tempat ini.

BERITA REKOMENDASI

Persis sekitar pukul 15.30 WIB tiga jenazah itu tiba. Tak lama berselang, ketiganya langsung dimakamkan karena sejak siang liang lahat sudah digalali terlebih dulu.

Makam Anton terlihat lebih menjauh, sedangkan istri dan anaknya dimakamkan berjejeran di tempat pemakaman tersebut.

Selama proses pemakaman hingga selesai, terlihat sejumlah petugas kepolisian dari Polsek Buduran maupun Polresta Sidoarjo melakukan penjagaan di area makam. (M Taufik)

Artikel ini telah tayang di surya.co.id dengan judul Jenazah Terduga Teroris di Rusun Wonocolo Sidoarjo Dikubur di Pemakaman Khusus Mr.X,

Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas