Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ditinggal Salat Tarawih, Motor Perangkat Desa di Kalasan Sleman Lenyap Digasak Pencuri

Aksi pencurian sepeda motor di wilayah hukum Polres Sleman kembali terjadi. Kali ini dialami oleh Muji Trisno Sudoro, warga Tirtomartani, Kalasan

Editor: Sugiyarto
zoom-in Ditinggal Salat Tarawih, Motor Perangkat Desa di Kalasan Sleman Lenyap Digasak Pencuri
WARTA KOTA/IST
Ilustrasi 

TRIBUNNEWS.COM - Aksi pencurian sepeda motor di wilayah hukum Polres Sleman kembali terjadi.

Kali ini dialami oleh Muji Trisno Sudoro (35), warga Tirtomartani, Kalasan, Sleman yang harus merelakan sepeda motor jenis matik warna biru dengan No.pol AB 2262 QQ hilang saat ditinggalnya melaksanankan salat tarawih kemarin Kamis, (17/5/2018) malam.

Kapolsek Kalasan, Kompol Teguh Mulyono mengatakan bahwa kejadian tersebut bermula saat korban yakni Muji Trisno mengendarai sepeda motor untuk melaksanakan salat tarawih di Masjid Al Ihsan, Duri, Tirtomartani, Kalasan, Sleman.

Sesampainya di lokasi tersebut korban langsung memarkirkan sepeda motornya di sisi belakang dan bergegas masuk ke dalam masjid  untuk melaksanakan salat tarawih.

Lanjutnya, sekitar jam 8 malam korban yang juga seorang perangkat desa ini selesai melaksanakan salat tarawih dan hendak pulang ke rumahnya.

Akan tetapi sesampainya di belakang Masjid tersebut ia sudah tak mendapati sepeda motor miliknya berada di tempat semula.

"Ketika diparkir di belakang Masjid itu sepeda motor korban dalam keadaan di kunci stang. Kemungkinan pencurinya pakai kunci T saat mencuri motor korban, dan memang saat itu hanya sepeda motor korban yang terparkir di situ (belakang Masjid)," katanya saat dihubungi Tribun Jogja, Minggu (20/5/2018).

Berita Rekomendasi

Lebih lanjut, diungkapkan Kapolsek bahwa situasi di sekitar tempat parkir sepeda motor korban memang saat itu sepi dan kurang akan penerangan lampu.

Kasus curanmor ini  masih didalami oleh pihak kepolisian.

Polisi masih mengumpulkan keterangan saksi-saksi di sekitar lokasi kejadian guna mengungkap kasus tersebut.

"Masih dalam penyelidikan, kita juga sudah periksa rekaman CCTV di sekitar lokasi kejadian untuk mengetahui pencurinya ada berapa orang," ujarnya. (tribunjogja)

Sumber: Tribun Jogja
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas