Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Surat Gus Ipul untuk Budi Waseso, soal Video Anak-anak Berseragam Pramuka Kampanye Ganti Presiden

Gus Ipul mengirimkan surat kepada Kwarnas Gerakan Pramuka terkait beredarnya video viral anak-anak berseragam Pramuka berkampanye 2019 Ganti Presiden

Editor: Aji Bramastra
zoom-in Surat Gus Ipul untuk Budi Waseso, soal Video Anak-anak Berseragam Pramuka Kampanye Ganti Presiden
surya/bobby constantine koloway
Ketua Kwartir Daerah (Kwarda) Pramuka Jawa Timur, Saifullah Yusuf (Gus Ipul) menunjukkan video kampanye 2019 Ganti Presiden yang diduga dibuat melibatkan anggota Pramuka, Senin (15/10/2018). Gus Ipul mengirim surat agar Ketua Kwartir Nasional (Kwarnas) Gerakan Pramuka Budi Waseso mengambil tindakan. 

Satu di antara indikasi keterlibatan pramuka dalam gerakan Ganti Presiden itu terlihat dari pakaian yang digunakan.

Apalagi, video itu menampilkan anak-anak yang belum memiliki hak pilih.

Agar tak meluas, pihaknya berharap kepada Ketua Kwarnas yang saat ini dijabat oleh Budi Waseso untuk mengambil sikap.

"Kami berharap Kepala Kwarnas Kak Buwas (Budi Waseso) segera mengambil tindakan hukum yang tegas sehingga kejadian ini tidak berulang," tegas Gus Ipul.

Gus Ipul mengungkapkan saat ini pihaknya masih melacak asal video tersebut. Jika berasal dari Jawa Timur, maka sanksi yang akan diberikan untuk pertama kali adalah teguran yang bisa berujung pada sanksi membekukan gugus depan pramuka tersebut.

Sanksi ini tentu juga akan diberikan dengan terlebih dulu memanggil yang bersangkutan melalui Dewan Kehormatan Pramuka.

"Sekali lagi, pramuka tak berpolitik. Kalaupun dilakukan orang dewasa tetap dilarang karena menggunakan seragam pramuka," ucap Gus Ipul.

Berita Rekomendasi

Di dalam temu jurnalis ini, Gus Ipul didampingi oleh Wakil Ketua Kwarda Jatim, AR Purmadi.

"Kalau sampai dibekukan, maka Gudep yang bersangkutan dipastikan tak bisa melakukan kegiatan di gudepnya," imbuh Kak Purmadi di tempat yang sama.

Untuk diketahui, beberapa hari terakhir beredar video kampanye 2019 Ganti Presiden.

Di dalam video tersebut memperlihatkan sejumlah anak yang mengenakan pakaian pramuka yang diduga termasuk tingkatan Penggalang ini meneriakkan ganti presiden. (Surya/Bobby Constantine Koloway)

Artikel ini telah tayang di surya.co.id dengan judul Surati Kwarnas, Gus Ipul Minta Usut Video Bernuansa Politik yang Diduga Libatkan Penggalang Pramuka

Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas